Pandemi Sebabkan Pola Transaksi Masyarakat Berubah, Aplikasi Ini Jadi Alternatif Pembayaran Digital yang Khas

- 17 September 2021, 11:15 WIB
Pandemi Sebabkan Pola Transaksi Masyarakat Berubah, Aplikasi Ini Jadi Alternatif Pembayaran Digital yang Khas.
Pandemi Sebabkan Pola Transaksi Masyarakat Berubah, Aplikasi Ini Jadi Alternatif Pembayaran Digital yang Khas. /Zonapriangan/Yurri Erfansyah/

ZONA PRIANGAN - Pola transaksi keuangan di masyarakat saat pandemi Covid-19 ternyata telah mengalami perubahan dari tunai menuju digital.

Seperti halnya data yang disampaikan Bank Indonesia yang menyatakan bahwa telah terjadi pertumbuhan pesat transaksi digital selama 2021.

Untuk melengkapi layanan keuangan digital dan memberikan layanan pembayaran yang terintegrasi dengan ekosistem Astra dengan mudah dan aman, PT Astra Digital Arta telah meluncurkan AstraPay.

Baca Juga: Terima Investasi US$32 Juta, Doku Perluas Akses ke Pembayaran Digital melalui Apis Growth Fund II

Sebagai aplikasi pembayaran digital yang tumbuh dalam ekosistem Astra, AstraPay mempunyai value proposition yang khas, yang berbeda dengan pemain pembayaran digital lainnya.

CEO AstraPay, Meliza Musa Rusli, mengatakan bahwa AstraPay dilahirkan oleh Astra yang sangat dekat dengan kebutuhan transportasi dan mobilitas serta dengan reputasi customer service yang baik, maka akan mempunyai kekuatan di sektor dan ekosistem tersebut. Tentunya kekuatan di ekosistem tersebut terus dikembangkan juga untuk memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat.

“Sesuai dengan tujuan awal, AstraPay adalah aplikasi pembayaran digital milik Grup Astra yang memberikan kemudahan terhadap pengguna dalam melakukan pembayaran digital,” katanya belum lama ini.

Baca Juga: Undang Simpati Netizen, Ternyata Mantan Karyawan Giant Ini Dimanusiakan Lewat Pembayaran Pesangon yang Memadai

Menurut Meliza, aplikasi yang baru diluncurkan ini ingin berkontribusi sebagai technology enabler dari produk-produk digital yang dikembangkan di dalam Grup Astra.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x