PBA Unpad Bangkitkan Pelaku UMKM dan Koperasi Lewat Inovasi dan Kolaborasi, Kerjasama dengan Layanan KirimAja

- 12 Desember 2021, 22:15 WIB
Penandatanganan Kerjasama antara PBA dengan PT Aerojasa Cargo yang menggarap layanan pengiriman barang berbasis aplikasi digital
Penandatanganan Kerjasama antara PBA dengan PT Aerojasa Cargo yang menggarap layanan pengiriman barang berbasis aplikasi digital /Zonapriangan.com/Yurri Erfansyah/

ZONA PRIANGAN - Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia sangat memukul para pelaku UMKM di Indonesia.

Tapi pandemi ini jangan sampai mematikan kreatifitas untuk tetap berkarya, karena pandemi pada dasarnya hanya menghambat aktivitas mobilitas masyarakat saja.

Dalam upaya pemberdayaan pelaku UMKM yang tergabung dalam Perkumpulan Bumi Alumni (PBA) Unpad, khususnya di bidang fashion, craft dan accessories, PBA menyelenggarakan 'Bazaar Fashion, Craft dan Accessories' di BTC Fashion Mall, Kota Bandung selama tiga hari, 10, 11 dan 12 Desember 2021.

Baca Juga: Kenalkan Kembali Produk UMKM Anggota PBA, Lupba Cafe di Buka Lagi di Graha Kadin Kota Bandung

Fashion, craft & accessories merupakan bagian dari sektor unggulan ekonomi kreatif. Industri ekonomi kreatif, termasuk salah satu yang terkena imbas akibat pandemi Covid-19.

Produk bawang goreng hasil produksi salah seorang anggota UMKM Alumni Unpad.
Produk bawang goreng hasil produksi salah seorang anggota UMKM Alumni Unpad. /Zonapriangan.com/Yurri Erfansyah/

Menurut Ketua Umum PBA, Ary Zulfikar, pihaknya terus mencari peluang bagi para pelaku UMKM untuk tetap bertahan di masa pandemi.

"Pandemi itu jangan sampai membuat kreatifitas kita dalam berkarya menjadi mati, karena pandemi pada dasarnya hanya menghambat aktivitas kita saja," katanya.

Baca Juga: Bantu Masyarakat Kecil dan Gerakkan UMKM Pelaku Ekonomi Kreatif, PBA Adakan Nikah Bersama di Bandung

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x