Pemeran Spider-Man Selalu Berpacaran, Demikian juga Terjadi pada Tom Holland dan Zendaya

21 Desember 2021, 19:30 WIB
Tom Holland dan Zendaya kerap dilaporkan tengah berpacaran.* /Twitter /@PopBase

ZONA PRIANGAN – Film Spider-Man teranyar, “No Way Home,” telah membawa semua nostalgia film superhero favorit ini selama hampir 20 tahun.

Dan salah seorang produsernya kerap memberi nasihat kepada aktor-aktor pemeran Peter Parker mengenai kepentingan romantisnya.

Amy Pascal, yang memproduksi trilogi Spider-Man mengatakan kepada The New York Times ia memperingatkan Holland dan Zendaya, agar tidak berpacaran dalam kehidupan nyata.

Baca Juga: Sebagai Kekasih Spider-Man, Kirsten Dunst Ternyata Pernah Depresi, Dia Tidak Muncul di No Way Home

"Saya membisikkan kepada Tom dan Zendaya, secara terpisah, ketika kami casting pertama dan memberi mereka nasihat,” kata Pascal.

"Jangan ke arah sana. Jangan coba-coba,” tambahnya.

Faktanya nasihat Pascal tidaklah digubris, karena keduanya kerap dilaporkan berpacaran selama berbulan-bulan.

Baca Juga: Cek Fakta: Restu Sinaga Mengalami Gegar Otak Setelah Jadi Korban Tabrak Lari di Pasar Minggu Jakarta

Meskipun masing-masing selalu dipuji di depan umum dan tampak lebih dari sekadar teman, muncul rumor pasangan ini secara resmi mengumumkan kebersamaan mereka.

Ini bukanlah hal pertama seorang aktor Spider-Man dan pemeran wanitanya bermesraan di layar lebar dan berlanjut ke kehidupan nyata.

Tobey Maguire dan Kirsten Dunst juga berpacaran di kehidupan nyata, begitu juga Andrew Garfield dan Emma Stone.

Baca Juga: Pemandangan Miris, Dua Anak Menangis Lihat Ibu Berhubungan Intim dengan Pacarnya di Kursi Belakang Mobil

"Ini bisa menyulitkan,” kata Pascal menanggapi pemeran pembantu memasuki hubungan sesungguhnya. “Dan mereka semua mengabaikan saya.”

"Spider-Man: No Way Home" kini menuai kesuksesan, buktinya dalam pembukaan akhir pekan memecahkan box office.

Di Amerika Serikat, film ini meraup pendapatan USD260 juta (Rp 3,7 triliun), menjungkir balikan prediksi, membuatnya menjadi film pembukaan kedua tertinggi sepanjang masa, menurut Deadline.

Baca Juga: Tatar Sunda Akan Terpisah dari Wilayah Jawa jika Gunung Ini Meletus, Denny Darko Benarkan Ramalan Jayabaya

“No Way Home” Berada di belakang film "Avengers: Endgame," yang meraup pendapatan USD357 juta (Rp 5 triliun lebih) dalam pembukaan akhir pekannya.

Film ini juga menjadi film era pandemi pertama yang menghasilkan USD100 juta dalam tayang perdana walaupun di tengah kekhawatiran meningkatnya varian omicron Covid-19.***

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The New York Post

Tags

Terkini

Terpopuler