Miliki Magis, Novel Harry Potter Edisi Pertama Menjadi Karya Fiksi Termahal, Terjual Rp 6,7 Miliar

- 13 Desember 2021, 20:09 WIB
Novel Harry Potter terjual lebih dari 500 kopi di seluruh dunia.*
Novel Harry Potter terjual lebih dari 500 kopi di seluruh dunia.* /Pixabay/

ZONA PRIANGAN – Rekor dunia dipecahkan ketika sebuah edisi pertama “Harry Potter” berhasil terjual seharga USD471.000 atau Rp 6,7 miliar lebih di Amerika Serikat.

Para petugas lelang mengatakan ini merupakan harga rekor dunia untuk karya fiksi abad ke-20, seperti dilaporkan Reuters.

Hard cover “Harry Potter and the Philosopher’s Stone” terbitan 1997 edisi Inggris Raya dengan ilustrasi cover berwarna, digambarkan oleh lembaga Lelang Heritage sebagai magis, luar biasa cemerlang dan mendekati sangat murni.

Baca Juga: Petani Anggur Gunakan Ilmu Sihir Ketimbang Teknik Ilmiah untuk Menyuburkan Tanaman

Novel ini dipublikasikan di Amerika Serikat sebagai “Harry Potter and the Sorcerer’s Stone". Hanya 500 kopi dengan ikatan spesifik yang dicetak.

Harga akhir tersebut lebih dari enam kali dari harga prajual yang diperkirakan USD70.000 (Rp 1 miliar).

Sebelumnya, harga lelang edisi pertama Harry Potter berkisar dari USD110,000 - USD138,000 atau Rp 1,5 miliar – Rp 2 miliar.

Baca Juga: Penggalian di Cambridge Temukan Batu Penis yang Memiliki Kekuatan Sihir

“Buku Harry Potter tidak hanya termahal yang pernah dijual, juga karya fiksi komersial abad ke-20 yang pernah dijual,” kata Wakil Presiden Eksekutif Auctions Joe Maddalena.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x