Raisyah asal Malaysia Berhasil Raih Skor Tertinggi di Akademi Sahur Indonesia (AKSI) ASIA 2024

- 12 Maret 2024, 17:44 WIB
Ustazah Raisyah (Malaysia) menjadi peserta terakhir yang tampil pada pagi hari tadi. Dengan penuh penghayatan, Raisyah berhasil memukau hati komentator dengan materi tausiyah yang disampaikan berjudul “Panduan Agung, Hadiah Dari Yang Maha Agung”.
Ustazah Raisyah (Malaysia) menjadi peserta terakhir yang tampil pada pagi hari tadi. Dengan penuh penghayatan, Raisyah berhasil memukau hati komentator dengan materi tausiyah yang disampaikan berjudul “Panduan Agung, Hadiah Dari Yang Maha Agung”. /dok/

Selain pujian, Ustaz Subkhi Al Bughury juga menyampaikan masukannya, yang menurutnya tema yang dibawakan Sakinah terlalu lebar, sehingga akan terasa lebih baik jika  hanya mengambil salah satu elemen saja sehingga bisa lebih dalam pembahasannya.  

Peserta dari Indonesia, Ilyas yang merupakan Juara AKSI 2023 tampil diurutan ketiga. Bermodalkan materi yang bertajuk “Bunuh Diri Bukan Solusi”, Ilyas pun menuai pujikan dari Ustaz Solmed yang menilai Ilyas berhasil membawakan materi tersebut dengan sangat sederhana namun cukup mengena bagi para penonton.

 “Penampilan Ustaz Ilyas ini sudah menjadi paket lengkap, cara penyampaian hingga analogi yang digunakan di dalam materi tausiyah sudah sangat seimbang” puji Ustaz Solmed. 

Ustazah Raisyah (Malaysia) menjadi peserta terakhir yang tampil pada pagi hari tadi. Dengan penuh penghayatan, Raisyah berhasil memukau hati komentator dengan materi tausiyah yang disampaikan berjudul “Panduan Agung, Hadiah Dari Yang Maha Agung”. Kali ini pujian datang dari Ustaz Wijayanto   yang menilai penampilan Ustazah Raisyah sudah sangat lengkap dengan dalil-dalil yang digunakan juga sudah sangat sesuai. 

Hasil akhir penilaian Juri, terkumpul skor akhir untuk Sakinah  (Timor Leste) sebesar 482 yang membuatnya berada di posisi terendah. Dengan demikian Sakinah pun harus wassalam dari Top 20 AKSI Asia 2024. 

Sementara skor tertinggi diraih oleh Raisyah (Malaysia) sebesar 508, diikuti oleh Ilyas (Indonesia) yang berada di posisi kedua dengan perolehan skor sebesar 504 serta Fariz (Brunei Darussalam) di posisi ketiga dengan perolehan skor sebesar 492.

Setelah Kloter 1, dini hari nanti giliran Kloter 2 yang akan tampil berkompetisi di Top 20 “AKSI Asia 2024”. Mereka adalah Abdul Mujib (Brunei Darussalam), Ahmad Amurallah (Timor Leste), Aiman Khair (Malaysia) dan Rena Reni  (Indonesia). 

 “AKSI Asia 2024” Top 20 Kloter Al - Battani akan tayang di INDOSIAR pada hari Rabu, 13 Maret 2024 LIVE pukul 02.00 WIB. 

Jelang berbuka puasa, INDOSIAR juga menghadirkan  Mega Series “Magic5 New Season” yang tayang di jam 18.00 WIB. Sridevi DA, Basmalah Gralind, Raden Rakha, Eby DA, serta Afan DA akan menemani waktu berbuka puasa pemirsa dengan cerita yang berbeda, semakin seru dan menegangkan serta kehadiran karakter-karakter baru yang diperankan oleh aktor-aktor terbaik seperti Kiesha Alvaro, Habibi Hood, Gita Sinaga, Panji Saputra, Girindra Kara, Radja Nasution, Qubil dan sederet bintang lainnya. Semakin spesial dengan kehadiran Novia (Juara 2 D’Academy 6) yang akan ikut beradu akting dengan Magic5.***

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x