Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar, Menandai Bergeliatnya Industri Modifikasi Sulawesi

- 6 Juni 2021, 12:05 WIB
Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar, menandai bergeliatnya industri modifikasi Sulawesi.
Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar, menandai bergeliatnya industri modifikasi Sulawesi. /ZonaPriangan / NMAA / IMX

ZONA PRIANGAN - Road to Indonesia Modification Expo (IMX) 2021 Series: Virtual Stage Makassar akhirnya bisa diselenggarakan dengan lancar, Sabtu 5 Juni 2021 pukul 14:00-16:00 WIB secara virtual.

Mengambil tempat di mal Phinisi Point, sebagai titik streaming dan broadcasting kegiatan ini mendapat sambutan positif dari khalayak modifikasi dan otomotif setempat.

Setelah lebih dari setahun menghadapi pandemi COVID-19, Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar adalah event otomotif nasional pertama yang diadakan di kota ini.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Minggu 6 Juni 2021: Andin Nekat Mengajak Reyna Minggat, Ricky Membuat El Nino Kalap

Seiring dibukanya izin penyelenggaraan kegiatan oleh pemerintah, Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar tetap diselenggarakan secara online. Penonton yang membeli tiket kemarin dapat menyaksikannya dari mana saja secara virtual.

“Di lokasi kedua seri IMX 2021 ini tentunya kami juga melaksanakan live streaming langsung di kota setempat. Antusias khalayak modifikasi di Makassar luar biasa!

Saat pertama kali dibuka, banyak sekali mobil modifikasi NMAA Top 10 yang mendaftar. Selain itu dukungan workshop dan komunitas timur, komunitas otomotif setempat membuat kegiatan kali ini terasa lebih bermakna,” ujar Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.

Baca Juga: Awalnya Diduga Mabuk, Pengemudi SUV yang Terjebak di Lapangan Golf Itu Mengikuti Panduan GPS

Rasa antusias yang lebih meriah juga datang dari penonton virtual Road to IMX 2021 Series: Virtual Stage Makassar. Tercatat penonton yang hadir mencapai lebih dari 13 ribu orang dari berbagai daerah dan negara. Angka ini lebih tinggi dibanding kegiatan seri serupa yang diselenggarakan di Denpasar, Bali beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x