Henry, Kucing yang Nyaris Menerima Hukuman Mati di Texas Terselamatkan Secara Dramatis

- 17 Juli 2021, 21:06 WIB
Transformasi mengharukan Henry sebelum dan sesudah operasi matanya.*
Transformasi mengharukan Henry sebelum dan sesudah operasi matanya.* /Reddit/

ZONA PRIANGAN - Seekor kucing bernama Henry yang matanya sempat tidak bisa melihat, selamat dari rencana pembunuhan di tempat penampungan.

Henry di tempat penampungan Paris, Texas, Amerika Serikat sudah masuk daftar hukuman mati karena kondisi fisiknya.

Namun, Henry menarik sejumlah pecinta kucing untuk menyelamatkan hidupnya. Para pecinta kucing menggalang dana untuk operasi mata Henry.

Baca Juga: Kelahiran Bayi Berkepala Tiga di Uttar Pradesh India Mengundang Kehebohan Warga

Dana yang terkumpul langsung digunakan untuk operasi infeksi mata Henry. Kini kucing tersebut mampu membuka matanya dengan benar.

Henry sudah mengalami transformasi secara dramatis. Dia bisa melihat dengan jelas lagi dari matanya yang hijau cerah.

Kucing menggemaskan yang memiliki bulu halus dan cerah ini akhirnya siap untuk diadopsi.

Baca Juga: Ribuan Paket Misterius dari China Membuat Takut Warga Amerika dan Inggris, FBI Lakukan Investigasi

Di Reddit, penyelamatnya mengungkapkan: “Henry sebelum dan sesudah asuh. Dia adalah kucing hukuman mati di Paris, Texas."

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x