Inilah Tren Pewarnaan Rambut 2022 yang Disukai Para Generasi Z

- 16 November 2021, 13:29 WIB
Ilustrasi gaya warna rambut. Inilah tren pewarnaan rambut 2022 yang disukai para generasi Z.
Ilustrasi gaya warna rambut. Inilah tren pewarnaan rambut 2022 yang disukai para generasi Z. /Pixabay/Jonas Svidras/

ZONA PRIANGAN - Dunia pewarnaan rambut yang tak pernah kehilangan penggemar kini semakin berkembang, baik dari segi tren warna, maupun teknologinya.

Utamanya saat memasuki era generasi baru ini, Sinergia Beaute Indonesia tak mau terjebak pada zona nyaman, kali ini kembali hadir dengan sebuah inovasi yang menjanjikan dampak besar bagi industri kecantikan rambut.

CEO PT. Sinergia Beaute Indonesia, Shierly Nangoy, mengatakan bahwa mereka telah siap dengan segala perubahan, lewat Ilvasto Hair Colors Italy yang melahirkan sebuah tren pewarnaan rambut 2022, menggunakan seri produk pewarnaan Zicos - Zillenial Color System yang baru diluncurkan.

Baca Juga: Banyak Bikin Baper Pemirsa, Inilah Jawaban Haico Van Der Veken Soal Status Hubungannya dengan Rangga Azof

"Inovasi ini berasal dari karakter sebuah generasi muda yang sedang memimpin kepada perubahan, yaitu Generasi Z atau Zillennial Era," katanya.

Menurut Shierly, generasi Z ini lahir pada tahun 1997 sampai 2012, di mana saat ini daya kreativitas mereka sedang diuji untuk beradaptasi dan bertahan di masa pandemi.

"Perubahan yang dinamis, serba cepat, adaptif, unik, kreatif, bebas, dan ekspresif menjadi gambaran karakter sebagian besar dari para Zillennial," ujarnya.

Baca Juga: Inilah Link Streaming Indonesia vs Afganistan Malam Ini Selasa 16 November 2021, di Indosiar pukul 20.30 WIB

Perubahan karakter yang cukup mencolok ini, lanjut Shierly, ternyata memengaruhi selera fesyen dalam dunia pewarnaan rambut, bahkan memberikan tantangan untuk para hair colorist dalam menyesuaikan selera baru yang dibawa oleh generasi ini.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x