Daun Kelor Banyak Manfaatnya, Cegah Kanker hingga Meningkatkan Produksi Air Susu Ibu

- 16 November 2020, 16:36 WIB
DAUN  kelor banyak manfaatnya.*
DAUN kelor banyak manfaatnya.* /PIXABAY

ZONA PRIANGAN - Daun kelor memiliki banyak khasiat bukanlah isapan jempol, bahkan karena makin terkenal kini harga jualnya makin tinggi.

Mengingat permintaan makin tinggi, sejumlah pihak pun melakukan budidaya pohon kelor.

Selain untuk memenuhi pasar domestik, daun kelor pun asal Indonesia sudah menyasar sejumlah negara.

Baca Juga: Siswa SMK Mitra Industri MM2100 Cikarang Dapat Rp 10 Juta, Hasil dari Karya Portable Distance Sensor

Masyarakat di Bandung, misalnya yang tinggal di kawasan Cimenyan mulai melakukan budidaya kelor dan sudah memetik hasilnya.

Banyak yang melirik ke daun kelor karena pohonya mudah ditanam, di jenis tanah apa pun bakal tumbuh.

Untuk yang sekadar iseng, bisa saja menanam kelor dalam pot, dipastikan tumbuh dan cocok untuk kegiatan selama banyak tinggal di rumah.

Baca Juga: Tersedak Makanan Tidak Perlu Panik, Cukup Mengangkat Tangan Tinggi-tinggi, Semuanya Akan Lancar

Penanaman kelor bisa dilakukan dengan dua cara. Pertama dengan mengubur bijinya. Sedangkan yang lebih mudah dengan cara stek.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x