Dua Ular Besar Hilang Membuat Warga Coalville Panik, RSPCA: Hati-hati Boa Sering Melilit Mangsanya

- 27 Juli 2021, 19:08 WIB
Dua ular besar dikhawatirkan akan berkeliaran di Coalville, Leicestershire.*
Dua ular besar dikhawatirkan akan berkeliaran di Coalville, Leicestershire.* /Facebook /Spotted-Whitwick

ZONA PRIANGAN - Warga Desa Coalville, Leicestershire, Inggris panik ketika tetangganya kehilangan ular boa sepanjang 1,8 meter.

Kepanikan itu sebenarnya bukan karena reptil milik Shannon Surch yang bernama Bo itu melarikan diri dari kandangnya.

Namun kegaduhan muncul, ketika seorang warga menemukan kulit ular boa sepanjang 7 meter.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020: Toyota Sebar Teror di Lapangan Basket, Ciptakan Robot Setara Pemain NBA

Itu artinya ada dua ular boa yang berkeliaran di Desa Coalville. Pertama ular boa milik Shannon Surch yang panjangnya 1,8 meter.

Kedua, ular boa yang diperkirakan memiliki panjang 7 meter, dan belum diketahui siapa pemiliknya.

Sebelumnya Shannon Surch memperingatkan tetangganya, boa konstriktor peliharaannya hilang. Cuma dia memberi tahu itu tidak berbahaya.

Baca Juga: Di Kota Cap D'Adge, Pergi ke Bank atau Supermarket Boleh Telanjang, di Jalanan Banyak yang Bugil

Shannon Surch menduga, si Bo menyelinap keluar dari kandangnya melalui jendela yang terbuka.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x