Jet Tempur Flanker-E Rusia Meledak, Tentara Ukraina Tangkap Pilot yang Bernama Mayor Sergei Yermalov

- 5 April 2022, 11:27 WIB
Bangkai jet tempur Rusia SU-35 yang hancur dan terbakar akibat terkena tembakan rudal Ukraina.*
Bangkai jet tempur Rusia SU-35 yang hancur dan terbakar akibat terkena tembakan rudal Ukraina.* /Reuters/

ZONA PRIANGAN - Pilot Rusia yang mencoba melarikan diri dan tertangkap sudah diidentifikasi sebagai Mayor Sergei Yermalov.

Sebelumnya, Mayor Sergei Yermalov menyelamatkan diri dengan kursi lontar setelah pesawat Su-35S Rusia ditembak jatuh rudal Ukraina.

Jet tempur Flanker-E, yang berharga Rp715 miliar itu jatuh dan meledak di kawasan Izyum dekat Kharkiv.

Baca Juga: Tentara Ukraina Temukan Markas Pasukan Rusia di Bucha dengan Sejumlah Mayat Mengalami Luka Tembak di Kepala

Outlet berita lokal Nexta melaporkan, sisa-sisa kehancuran Su-35S terlihat di sebuah tanah lapang namun masih dikenali tanda Rusia.

Anggota parlemen Ukraina Anton Gerashchenko mengatakan, saat jet tempur Su-35S tertembak, Mayor Sergei Yermalov sempat menggunakan kursi lontar.

Namun pergerakan Sergei Yermalov dengan mudah diikuti tentara Ukraina yang kemudian menangkapnya.

Baca Juga: Konvoi Tangki Bahan Bakar Pasukan Rusia Meledak Dihantam Roket Komando Pasukan Operasi Khusus Ukraina

Sergei Yermalov dilaporkan bertugas di Resimen Penerbangan Tempur Pengawal ke-159 yang berbasis di lapangan terbang Besovets di Republik Karelia, barat laut Rusia.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x