Rusia Geram Finlandia Gabung dengan NATO, Kirim Peralatan Perang dari Leningrad ke Teluk Finlandia

- 13 April 2022, 17:32 WIB
 Konvoi peralatan perang Rusia menuju Finlandia.*
Konvoi peralatan perang Rusia menuju Finlandia.* /Twitter /@sentdefender

ZONA PRIANGAN - Rusia makin geram melihat gelagat Finlandia dan Swedia mirip dengan Ukraina yang ingin bergabung di NATO.

Kremlin secara lisan sudah memperingatkan, jika Finlandia dan Swedia bergabung dengan NATO akan ada konsekuensi mengerikan.

Ancaman Moskow itu tampaknya bukan sekadar gertak sambal. Terbukti kini ada pergerakan militer Rusia mendekati perbatasan Finlandia.

Baca Juga: Penembak Jitu Inggris dengan Mudah Menghabisi Tentara Kremlin, Matthew: Taliban Lebih Hebat

Konvoi kendaraan militer beserta pasukan Vladimnir Putin sudah beredar di media sosial.

Walau belum dikonfirmasi, kendaraan militer Rusia itu bergerak dari wilayah Leningrad dekat Kota Vyborg tetapi menuju Teluk Finlandia.

Bahkan pasukan Vladimir Putin terekam membawa sistem rudal pertahanan. Ini mengingatkan bagaiman Rusia melakukan invasi ke Ukraina.

Baca Juga: Tentara Rusia Perkosa 25 Wanita Ukraina Secara Sistematis di Ruang Bawah Tanah, 9 Korban Sekarang Hamil

Seperti yang ditunjukkan dalam video, pasukan Rusia tampaknya mengangkut peralatan militer berat, termasuk sistem rudal pertahanan pantai bastion K-300P.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x