Tank BMO-T Sangat Ditakuti dan Cuma Ada 10 di Rusia, Kini Jadi Incaran Petani Ukraina Sebagai Besi Rongsok

- 10 Mei 2022, 20:06 WIB
BMO-T milik Rusia sebagai tank yang ditakuti akhirnya menjadi besi rongsok teronggok di tepi jalan Ukraina.*
BMO-T milik Rusia sebagai tank yang ditakuti akhirnya menjadi besi rongsok teronggok di tepi jalan Ukraina.* /Reddit /Daily Star

ZONA PRIANGAN - Selama invasi ke Ukraina, pasukan Vladimir Putin banyak menanggung kerugian. Alat perang mereka banyak dihancurkan pejuang Kiev.

Gambar terbaru, tank yang paling ditakuti milik Rusia BMO-T hancur berantakan teronggok di jalan, menjadi besi rongsok.

Tank BMO-T diproduksi tidak lebih dari 10 unit. Kendaraan perang itu diproduksi tahun 2000. BMO-T tampaknya digunakan di perang Ukraina untuk menambah daya gempur pasukan Kremlin.

Baca Juga: Pasukan Khusus Ukraina Meledakkan Kumpulan Tank Baja T-80BVM dan MTLB Rusia di Kharkiv Menjadi Bebek Duduk

Namun, seperti alat perang lainnya milik Moskow, BMO-T belum banyak beraksi, sudah dihancurkan tentara Ukraina.

BMO-T dirancang untuk menahan regu pelempar api khusus, dan memiliki peluncur roket dan pelempar api di atasnya, tulis Daily Star.

Semula BMO-T diharapkan mampu melemahkan perlawanan pejuang Ukraina namun keberadaannya di luar ekspetasi.

Baca Juga: Tentara Grup Wagner Perkuat Serangan Rusia, Kota Lyman dan Severodonetsk dalam Posisi Terancam

BMO-T lebih cepat menjadi onggokan besi rongsok dan menjadi incaran petani Ukraina yang menggunakan traktor untuk menariknya.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x