Serangan Bom Ukraina Menghancurkan TOS-1, Senjata Termobarik Andalan Pasukan Vladimir Putin

- 22 Mei 2022, 05:52 WIB
Awan asap mengepul di udara dapat dilihat setelah senjata TOS-1 andalan Rusia berhasil diledakkan tentara Ukraina.*
Awan asap mengepul di udara dapat dilihat setelah senjata TOS-1 andalan Rusia berhasil diledakkan tentara Ukraina.* /Twitter /The Sun

ZONA PRIANGAN - Peluncur bom vakum senjata mengerikan milik Rusia berhasil diledakan para pejuang Ukraina.

Rekaman video menunjukkan serangan bom tentara Ukraina menghancurkan TOS-1 Rusia, senjata termobarik yang mematikan.

Selama invasi ke Ukraina, pasukan Vladimir Putin mengerahkan TOS-1, roket termobarik pembunuh yang dapat menghancurkan tentara lawan.

Baca Juga: Gunakan Rudal Jelajah Kalibr, Pasukan Vladimir Putin Hancurkan Senjata Amerika Serikat dan NATO

Namun, kini Moskow kembali menanggung kerugian saat tentara Ukraina dengan tepat menjatuhkan bom yang meledakkan TOS-1.

Sebenarnya, senjata termobarik TOS-1 dilarang di bawah Konvensi Jenewa, tapi Kremlin tetap menggunakannya di perang Ukraina.

Di beberapa wilayah, pasukan Rusia sering menembakkan roket dari TOS-1 Buratino dan TOS-1A Solntsepek.

Baca Juga: Usir Tentara Ukraina, Menteri Pertahanan Rusia Ungkap Pembebasan Wilayah Luhansk Sudah Selesai

Senjata pembunuh menggunakan oksigen dari udara sekitarnya untuk menghasilkan ledakan suhu tinggi.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x