Diselimuti Suasana Haru, Ridwan Kamil Peluk Erat Heinrich Sang Penyelamat Adiknya Eril Naik dari Sungai Aare

- 31 Mei 2022, 17:10 WIB
Diselimuti suasana haru, Ridwan Kamil peluk erat Heinrich sang penyelamat adiknya Eril naik dari Sungai Aare.
Diselimuti suasana haru, Ridwan Kamil peluk erat Heinrich sang penyelamat adiknya Eril naik dari Sungai Aare. /Kemenlu RI/

Sementara itu proses pencarian Eril yang memasuki hari kelima berjalan dengan intensif.

Dilansir https://kemlu.go.id/bern, proses pencarian Eril di Sungai Aare menggunakan metode jalan kaki, perahu, drone, dan selam, pada Senin, 30 Mei 2022.

Pencarian saat itu mencakup area Eichholz sampai Wohlensee, dan fokus di antara pintu air Schwelenmaetelli.

Baca Juga: Ridwan Kamil Pantau Langsung Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz di Sungai Aare, Tim Pencari Melaporkan Ini

Dalam upaya pencarian Eril sendiri melibatkan Tim SAR, unsur Polisi, Polisi Maritim, dan Pemadam Kebakaran sebagai pilot drone.

Dari perwakilan keluarga Gubernur Jabar, Elpi Nazmuzaman, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut mencari Eril.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada warga negara Indonesia maupun warga setempat yang telah membantu keluarga kami di sana. Menguatkan Kang Emil, Teh Atalia dan adiknya Eril," katanya.***

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah

Sumber: Kemenlu RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x