Robot Terminator Mini Ini Ditakuti Pasukan Rusia, Tentara Ukraina Menggunakannya di Wilayah Zaporizhzhia

- 21 Juni 2022, 16:09 WIB
'Teminator Mini' telah dikerahkan ke garis depan di wilayah Zaporizhzhia, Ukraina, menurut pabrikan Ukraina Temerland.*
'Teminator Mini' telah dikerahkan ke garis depan di wilayah Zaporizhzhia, Ukraina, menurut pabrikan Ukraina Temerland.* /Temerland Military Solutions /Tangkap layar Mirror

ZONA PRIANGAN - Mesin perang milik Ukraina ini bentuknya terbilang kecil, namun sangat ditakuti pasukan Rusia. Itulah robot 'Teminator Mini'.

Memiliki empat roda, robot 'Teminator Mini' bisa bergerak lincah di berbagai medan pertempuran. Pejuang Kiev sudah menggunakannya di wilayah Zaporizhzhia.

Robot 'Teminator Mini' Ukraina dengan senapan mesin serbu 7,62 sangat efektif memporak-porandakan pasukan Vladimir Putin di garis depan.

Baca Juga: Pasukan Vladimir Putin Hancurkan Kota Slovyansk, Penduduk Kharkiv Belum Tenang Mendengar Ada Serangan Kedua

Perusahaan Ukraina Temerland telah membuat prototipe pembunuh logam beroda untuk digunakan dalam misi pengintaian melawan pasukan invasi Moskow.

Versi pertama dari bobot 110lb dan drone sepanjang dua kaki yang disebut GNOM dikendalikan oleh pasukan yang dapat disembunyikan ratusan kaki jauhnya.

Mereka menggunakan robot atau Kendaraan Darat Tak Berawak sebagai platform pengawasan dan untuk mengangkut peralatan kecil tetapi sedang diadaptasi sebagai mesin pembunuh.

Baca Juga: Pasukan Vladimir Putin Bunuh Tentara Amerika Serikat, Stephen Zabielski Dikenal Sebagai Tentara yang Berani

Robot 'Teminator Mini' digunakan untuk mengusir prajurit Kremlin, utamanya di Zaporizhzhia yang sempat memicu perang berdarah.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x