Pasukan Vladimir Putin Bergerak ke Donetsk, Warga dan Tentara Ukraina di Sloviansk Mulai Ketakutan

- 4 Juli 2022, 11:01 WIB
Seorang tentara Rusia berjaga-jaga di depan ladang gandum dekat Melitopol di wilayah Zaporizhia, Ukraina, Selasa.
Seorang tentara Rusia berjaga-jaga di depan ladang gandum dekat Melitopol di wilayah Zaporizhia, Ukraina, Selasa. /UPI/Sergei Ilnitsky/EPA-EFE

ZONA PRIANGAN - Setelah menguasai Severodonetsk dan Lysychansk di Luhanks, pasukan Vladimir Putin kini mengincar Sloviansk di Donetsk.

Luhansk dan Donetsk merupakan wilayah yang ditargetkan pasukan Kremlin setelah mereka gagal menaklukan ibu kota Ukraina, Kiev.

Penduduk Kota Sloviansk sudah tahu betul bakal ada pergerakan pasukan Moskow, dimana tentara Ukraina menyiapkan diri untuk perlawanan.

Baca Juga: Sergey Shoigu Lapor ke Vladimir Putin, Pasukan Rusia Sudah Mengusir Tentara Ukraina dari Wilayah Donbass

Associated Press (AP) melaporkan, prajurit Kremlin sudah mendekat ke kota timur Sloviansk dengan membawa persenjataan berat.

Target Rusia ingin membersihkan seluruh wilayah Donbass dari tentara Ukraina. Dan mereka baru saja meraih kemenangan di Luhansk.

“Semua orang tahu bahwa akan ada pertempuran besar di Sloviansk,” kata seorang tentara yang tidak disebutkan namanya karena alasan keamanan kepada AP.

Baca Juga: Dua Drone Tu-143 Reys Ukraina Menyerang Lagi Wilayah Rusia, Moskow Menuduh Kiev Mengincar Fasilitas Sipil

Prajurit lain, seorang akuntan berusia 23 tahun yang bergabung ketika invasi dimulai, mengatakan pasukan Ukraina tidak memiliki senjata untuk melawan persenjataan superior tentara Rusia yang mendekat.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x