Terungkap, 300 Peralatan Perang Rusia yang Rusak Akibat Hantaman HIMARS, Kini Diperbaiki di Barvinok, Belgorod

- 25 Juli 2022, 17:12 WIB
Depot amunisi Rusia meledak setelah dihantam oleh HIMARS yang dipasok NATO.*
Depot amunisi Rusia meledak setelah dihantam oleh HIMARS yang dipasok NATO.* /Twitter /Express

ZONA PRIANGAN - Ratusan peralatan perang Rusia hancur akibat serangan tentara Ukraina yang menggunakan roket HIMARS.

Mengingat persediaan senjata semakin menipis, prajurit Vladimir Putin berusaha menyelamatkan peralatan perang yang rusak.

Militer Moskow terus berjuang untuk mengekstraksi dan memperbaiki ribuan kendaraan tempur yang rusak dalam aksi di Ukraina.

Baca Juga: Pasukan Vladimir Putin Berhasil Membunuh Model Cantik Asal Brasil yang Bertugas Sebagai Penembak Jitu

Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Inggris melaporkan, pasukan Kremlin terlihat menarik peralatan yang rusak ke wilayah Belgorod.

Intelijen Inggris mengidentifikasi, peralatan perang Rusia yang rusak ditarik ke fasilitas perbaikan kendaraan militer Rusia di dekat Barvinok.

Barvinok merupakan pangkalan militer di wilayah Belgorod Rusia, sekitar 10 km (6 mil) dari perbatasan Ukraina.

Baca Juga: Ini Alasan Vladimir Putin Membenci Volodymyr Zelensky, Ada Bukti Foto Mengerikan di Kota Kislovodsk

“Setidaknya 300 kendaraan yang rusak hadir, termasuk tank tempur utama, pengangkut personel lapis baja, dan truk pendukung umum,” kata Kemenhan Inggris yang dikutip Aljazeera.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x