Pejuang Kiev Mulai Mengepung Kherson, Oleksiy Reznikov Meminta Prajurit Rusia Meletakkan Senjata

- 8 Oktober 2022, 05:44 WIB
Tank pasukan Vladimir Putin terjebak di pertempuran Kharkiv.*
Tank pasukan Vladimir Putin terjebak di pertempuran Kharkiv.* /Twitter /Express

ZONA PRIANGAN - Pejuang Kiev bergerak masuk ke Kherson dan membebaskan beberapa wilayah dari pasukan Vladimir Putin.

Kemajuan yang diperoleh pejuang Kiev itu dikonfirmasi langsung oleh Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky.

Volodymyr Zelensky mengatakan, setelah membebaskan Kharkiv kini pejuang Kiev menjadikan Kherson sebagai target utama.

Baca Juga: Prajurit Rusia Terjebak Meminta Segera Dibunuh, Tentara Ukraina Mengeluarkan Pistol, Ini yang Terjadi

Dia menambahkan lebih dari 500 km persegi wilayah Kherson telah dibebaskan sejak awal Oktober. Saat ini, tentara Ukraina mencoba pengepungan kembali seperti yang terjadi di Kharkiv.

Kherson adalah salah satu dari empat wilayah di Ukraina yang dicaplok secara ilegal oleh Presiden Vladimir Putin pekan lalu dan memicu kemarahan Kiev dan sekutu Barat, lapor Express.

Terkait pengepungan di Kherson, Menteri Pertahanan Ukraina, Oleksiy Reznikov, hari ini mendesak para prajurit Rusia untuk meletakkan senjata mereka.

Baca Juga: Rudal Stinger Amerika Serikat Tembak Jatuh Jet Tempur SU-30 Vladimir Putin di Wilayah Kharkiv

Oleksiy Reznikov menjanjikan kepada prajurit Kremlin “kehidupan dan keselamatan” jika mereka meletakkan senjata dan menyerah.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x