Pertahanan Udara Rusia Jebol, Rudal AGM-88 HARM Buatan Amerika Serikat Hancurkan Bandara Militer Belgorod

- 18 Oktober 2022, 10:50 WIB
Ledakan ini menandai serangan kedua yang dilaporkan di Belgorod Rusia dalam dua hari.*
Ledakan ini menandai serangan kedua yang dilaporkan di Belgorod Rusia dalam dua hari.* /Telegram /Express

ZONA PRIANGAN - Rudal Ukraina berhasil menerobos pertahanan udara Rusia, akibatnya Bandara Belgorod rusak berantakan.

Dilaporkan ada 16 ledakan yang menghancurkan bandara militer utama milik Moskow itu. Di sana terdapat gudang penyimpanan senjata dan amaunisi.

Militer Rusia mencoba melepaskan roket pertahanan udara namun gagal menahan rudal-rudal yang ditembakkan pejuang Kiev.

Baca Juga: 18 Drone Shahed-136 Buatan Iran Menhancurkan Kiev, Ledakan Terjadi di Dnipro, Sumy, Vinnytsia, dan Lviv

Namun Kremlin mengklaim, lebih dari sepuluh rudal Ukraina berhasil dilumpuhkan dan hancur sebelum mencapai target.

Angkatan Bersenjata Ukraina mengkonfirmasi serangan sebelumnya hari ini, dengan samar memposting di Telegram: "Sementara itu di Belgorod... Penduduk setempat menghitung 16 ledakan di area bandara."

Tendar, akun media sosial yang memantau konflik, mentweet: "Pertahanan udara Rusia telah gagal. Dampak di bandara Belgorod dapat dilihat."

Baca Juga: Jet Tempur Su-34 Kebanggaan Vladimir Putin Meledak Dekat Laut Azov Seberang Wilayah Ukraina

Tendar merilis foto-foto "fragmen pertama dari rudal yang menghantam bandara Belgorod," menambahkan bahwa rudal tersebut tampaknya adalah rudal AGM-88 HARM buatan Amerika Serikat (AS).

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x