Ancaman Mengerikan dari Rusia, Vladimir Putin Akan Mengerahkan Kekuatan Penuh jika Ukraina tidak Menyerah

- 27 Desember 2022, 19:16 WIB
Sebuah truk tentara Rusia yang membawa kendaraan lapis baja mendekati pos pemeriksaan Perekop di perbatasan Ukraina pada hari pertama invasi, 24 Februari.*
Sebuah truk tentara Rusia yang membawa kendaraan lapis baja mendekati pos pemeriksaan Perekop di perbatasan Ukraina pada hari pertama invasi, 24 Februari.* /TASS/Sergei Malgavko

ZONA PRIANGAN - Rusia mengeluarkan ancaman mengerikan. Jika Ukraina tidak menurut, Vladimir Putin akan mengeluarkan pasukan secara penuh.

Menurut Kremlin, peringatan terbaru ini untuk kebaikan Ukraina. Moskow tidak akan mengerahkan pasukan penuh saat Kiev memenuhi proposal yang diajukan.

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov telah memperingatkan kekuatan penuh pasukan Putin akan dilepaskan jika Ukraina tidak menerima persyaratan Kremlin.

Baca Juga: MetaConstellation Palantir yang Digunakan Tentara Ukraina Membuat Takut Pasukan Vladimir Putin

“Proposal kami untuk demiliterisasi dan denazifikasi mutlak diwujudkan," tegas Sergey Lavrov yang dikutip The Sun.

Sergey Lavrov menambahkan: "Selain itu harus ada jaminan terhadap keamanan Rusia yang berasal dari sana, termasuk tanah baru kami, sudah diketahui oleh musuh,” kata Lavrov, kepada kantor berita negara TASS.

“Intinya sederhana: Penuhi itu untuk kebaikan Anda sendiri. Jika tidak, masalah ini akan diputuskan oleh tentara Rusia,” tambahnya.

Baca Juga: 300 Marinir Rusia Mati Seperti Lalat Akibat Strategi Perang yang Salah di Wilayah Pavlivka dan Ugledar

Ini terjadi hanya beberapa hari setelah serangan di pusat Kota Kherson menewaskan sedikitnya 16 orang dan melukai 64 lainnya.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x