Pemilik Restoran Turki Berlomba untuk Memberi Makan Korban Gempa

- 12 Februari 2023, 14:48 WIB
Tenda berdiri di kamp pengungsi internal di Yeni Hatay Stadyumu setelah gempa mematikan di Hatay, Turki, 10 Februari 2023.
Tenda berdiri di kamp pengungsi internal di Yeni Hatay Stadyumu setelah gempa mematikan di Hatay, Turki, 10 Februari 2023. /REUTERS/Benoit Tessier

ZONA PRIANGAN - Para pemilik restoran di Turki berlomba memberikan bantuan makanan kepada korban gempa Turki, mereka melakukan perjalanan ke Hatay yang merupakan salah satu daerah yang paling terdampak parah pada gempa dahsyat hari Senin dengan menyajikan kabab, nasi dan makanan hangat lainnya pada Jumat.

Salah seorang pemilik restoran bernama Omer Faruk melakukan perjalanan ke Hatay, sekitar 550 tenda didirikan di Hatay Stadium yang biasa menggelar pertandingan sepakbola.

"Kami menyalurkan bantuan makanan kepada warga yang menderita akibat gempa. Kami semua pemilik restoran. Kami hadir untuk membantu korban gempa," kata Omer Faruk, dikutip ZonaPriangan.com dari Reuters.

Baca Juga: Tim Penyelamat Bekerja Keras untuk Menyelamatkan Penyintas Gempa Turki dan Suriah yang Semakin Sulit Ditemukan

Terlihat antrean panjang warga, termasuk anak-anak, antri untuk menerima bantuan makanan. Menurut relawan Sardar Kayak, pihaknya menyediakan makanan sebanyak 1000 porsi dalam setiap harinya di stadion serta ribuan porsi lainnya yang didistribusikan untuk korban gempa di desa terdekat.

Sejauh ini, sekitar 6.500 bangunan hancur di Turki, ratusan ribu orang kehilangan tempat tinggal mereka.

Untuk menampung para korban gempa Turki, tenda-tenda didirikan di stadion dan pusat kota yang hancur dan resor pantai musim panas Mediterania dan Aegean di luar zona gempa telah membuka kamar hotel untuk para pengungsi korban gempa Turki.***

Editor: Toni Irawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x