Para Delegasi Konferensi Internasional Pimpinan MPR Sedunia Mengenang Sejarah Kongres Asia Afrika Tahun 1955

- 25 Oktober 2022, 13:33 WIB
Para pimpinan MPR RI bersama delegasi konferensi internasional pimpinan MPR sedunia berjalan kaki menuju Gedung Merdeka di di Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, pada Selasa, 25 Oktober 2022.
Para pimpinan MPR RI bersama delegasi konferensi internasional pimpinan MPR sedunia berjalan kaki menuju Gedung Merdeka di di Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, pada Selasa, 25 Oktober 2022. /ANTARA/HO-Humas MPR RI

ZONA PRIANGAN - Para delegasi konferensi internasional pimpinan MPR sedunia mengenang sejarah suasana Kongres Asia Afrika (KAA) tahun 1955 di Jalan Asia Afrika, Bandung, Jawa Barat, pada Selasa, 25 Oktober 2022.

Dengan mengambil titik awal dari Hotel Savoy Homann, para delegasi melakukan napak tilas Bandung Historical Walk, berjalan kaki sekitar 100 meter menuju Gedung Merdeka, tempat dilangsungkannya pembukaan konferensi internasional.

Prosesi tersebut juga dihadiri oleh Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD.

Baca Juga: Pemerintah Menggratiskan Obat Antidotum Fomepizole untuk Pasien Gagal Ginjal Akut Progresif Atipikal

Setibanya di Gedung Merdeka, para delegasi disuguhi dengan tarian daerah di Indonesia.

Menurut Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, konferensi internasional itu diselenggarakan di Gedung Merdeka Bandung, gedung yang sangat bersejarah, baik untuk bangsa Indonesia, maupun dunia, terutama negara-negara dari benua  Asia dan Afrika.

"Selaku Pimpinan MPR RI, saya menyampaikan penghargaan dan terima kasih atas kehadiran para yang mulia memenuhi undangan MPR, menyegarkan kembali spirit Bandung dengan Konferensi Asia Afrika-nya," kata Bambang Soesatyo, dikutip ZonaPriangan.com dari Antara.

Baca Juga: GPFI Mendesak Diadakannya Evaluasi terhadap Pengujian secara Mandiri terhadap Produk-produk Farmasi

Indonesia menggelar Konferensi Internasional Majelis Permusyawaratan Rakyat, Majelis Suro, atau Nama Sejenis Lainnya dari Negara-Negara Anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) untuk menginisiasi forum pimpinan MPR sedunia di Bandung, Jawa Barat, 24-26 Oktober 2022.

Halaman:

Editor: Toni Irawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x