Link Live Streaming Liverpool vs Manchester United di NET TV Malam Ini Masih Berlangsung

18 Januari 2021, 00:59 WIB
Link Live Streaming Liverpool vs Manchester United di NET TV Malam Ini Masih Berlangsung. /Aauf Gusfari/Sportaliga/

ZONA PRIANGAN - Saat ini pada pekan 19 Premier League atau Liga Utama Inggris sedang berlangsung permainan antara Liverpool dengan Manchester United (MU) yang bertanding di Anfield, Minggu 17 Januari 2021 malam ini waktu Indonesia.

Dalam pertandingan sekarang ini yang tampil sebagai pemenang dalam permainan ini bakal menguasai klasemen sementara Liga Utama Inggris atau Premier League.

Tapi di laga ini ada perbedaan dengan Liverpool, bila Manchester United (MU) dapat bermain imbang, maka ia tetap berkuasa di puncak klasemen.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung NET TV Malam Ini, Bentrok Duo Merah, Liverpool vs Manchester United

Untuk tetap memperkokoh posisi mereka di puncak klasemen, MU tetap menargetkan kemenangan dalam pertandingan kali ini.

Sebab di pertandingan kali ini bisa jadi laga penentuan di akhir musim nanti.

Dimana dalam babak ini jadi penentuan siapa yang nanti akan menjadi juara Liga Inggris musim 2020-2021.

Baca Juga: Inilah Jadwal Liga Inggris dan Live Streaming Pekan ke-17, West Bromwich Vs Arsenal

Sebagaimana diberitakan Sportaliga.com sebelumnya dalam artikel "Tayang di NET TV, Ini Link Live Streaming Liverpool vs Manchester United".

Karena pertandingan ini bisa jadi menentukan jalan cerita di akhir musim nanti, siapa yang nanti menjadi juara Liga Inggris musim 2020-2021.

Sementara Liverpool saat ini berada di peringkat ketiga dengan 33 angka, setelah kemarin digusur Leicester City yang menang 2-0 atas Southampton.

Baca Juga: 5 Pemain Barcelona yang Masuk Bursa Transfer Januari 2021

Dalam pertandingan ini, Liverpool masih krisis bek tengah, hingga membuat pelatih Jurgen Klopp berkesperimen dengan menurunkan Jordan Henderson dan Fabinho sebagai duet di lini belakang.

Keduanya diapit dua full back, Trent Alexander-Arnold di sisi kanan dan Andy Robertson di kiri. Di bawah mistar Alisson Becker jadi tembok terakhir.

Sementara dua bek muda, Rhys Williams dan Natahiel Phillips disimpan di bangku cadangan.

Baca Juga: Liga Premier: Karena Kasus Covid-19, Laga Manchester City versus Everton Ditunda

Pengalaman Hendo, sapaan Jordan Henderson, dan Fabinho rupanya jadi pertimbangan Klopp memainkan keduanya sebagai duet center back.

Di barisan gelandang Liverpool memainkan Xherdan Shaqiri, Thiago Alcantara dan Gini Wijnaldum.

Di lini depan, trio Sadio Mane, Mohamed Salah dan Roberto Firmino siap merusak pertahanan Setan Merah yang digalang Victor Lindelof dan Harry Maguire bersama Aaron Wan-Bissaka di kanan dan Luke Shaw di kini.

Baca Juga: Laga Boxing Day 2020: Leicester City vs Manchester United, Inilah Link Live Streamingnya

Sedangkan barisan tengah MU mengandalkn Scott McTominay, Paul Pogba dan Bruno Fernandes bakal jadi penyuplai bola untuk duet striker Marcus Rashford dan Anthony Martial.

Pertandingan super sunday Liverpool  vs Manchester United lnini dipimpin wasit Paul Tierney dan ditayangkan secara langsung NET TV pada pukul 23.30 WIB.

Selain itu, juga bisa dinikmati lewat siaran live streaming di tv online, Mola TV, klik link ini.*** (M. Taufik/Sportaliga.com)

Editor: Yurri Erfansyah

Sumber: Sportaliga

Tags

Terkini

Terpopuler