Positif Corona, Pemain PSG Marco Verratti akan Absen di Liga Champions dan Jalani Isolasi Mandiri

- 4 April 2021, 08:47 WIB
Pemain PSG Marco Verratti akan absen pada pertandingan melawan Bayern Munich setelah terkonfirmasi positif corona.
Pemain PSG Marco Verratti akan absen pada pertandingan melawan Bayern Munich setelah terkonfirmasi positif corona. /NDTV.COM

ZONA PRIANGAN - Marco Verratti akan absen pada leg pertama perempat final Liga Champions Paris Saint-Germain melawan Bayern Munich pada pekan depan setelah juara Prancis itu mengumumkan pada Jumat bahwa ia dinyatakan positif corona.

"Setelah tes PCR Sars-Cov2 terbaru, Marco Verratti dipastikan positif. Dia akan diisolasi dan tunduk pada protokol kesehatan," kata PSG dalam sebuah pernyataan yang dikutip ZonaPriangan.com dari NDTV.

Gelandang Italia berusia 28 tahun itu juga akan absen dalam pertandingan puncak klasemen yakni pertemuan antar PSG dengan Lille pada Sabtu 3 April 2021 semalam, kedua tim masing-masing menempati posisi  di tempat pertama dan kedua, mengunci 63 poin.

Baca Juga: Ban Kapten Cristiano Ronaldo Dilelang dan Laku Seharga Rp1 Miliar

Baca Juga: Daftar Harga HP iPhone Terbaru 4 April 2021: iPhone 7, 8, iPhone X, iPhone 11 hingga iPhone 12 Pro Max

Bagi Verratti, ini adalah untuk kedua kalinya selama tahun ini terjangkit corona.

Dia melewatkan dua pertandingan Ligue 1 antara akhir Januari dan awal Februari karena hasil tes virus corona menunjukkan hasil yang positif.

Absennya Verratti akan membuat tugas pelatih PSG Mauricio Pochettino lebih berat karena skuad Les Parisiens akan kehilangan Leandro Paredes yang selama ini menjadi tandem buat Verratti di lini tengah.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' Minggu 4 April 2021: Bu Rosa Turun Tangan Cari Pembunuh Anaknya, Elsa Terkepung Al Menjeratnya

Baca Juga: Inilah 6 Alasan Wanita Merasa Sakit Saat Bercinta, Simak Penjelasannya

Sementara Bayern Munich tidak akan diperkuat oleh bintang mereka yakni Robert Lewandowski untuk pertandingan Rabu di Allianz Arena setelah pemain Polandia itu absen selama hampir sebulan karena cedera lutut selama membela tim nasional Polandia.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x