Listrik Padam, Pertandingan Leeds Melawan Arsenal Tertunda Hingga 38 Menit

- 17 Oktober 2022, 05:00 WIB
Wasit Chris Kavanagh kembali ke lapangan karena permainan dihentikan karena masalah teknis.
Wasit Chris Kavanagh kembali ke lapangan karena permainan dihentikan karena masalah teknis. /REUTERS/Craig Brough

ZONA PRIANGAN - Pertandingan Liga Inggris yang digelar Minggu antara Leeds United dan pemuncak klasemen Arsenal dihentikan tak lama setelah kickoff karena pemadaman listrik di Elland Road, seperti dilaporkan oleh Reuters.

Selanjutnya pertandingan kembali dilanjutkan setelah mengalami penundaan selama 38 menit.

Pemadaman listrik menyebabkan masalah dengan sistem komunikasi wasit, membuat mereka tidak dapat berbicara dengan VAR (video assistant referee).

Baca Juga: Tiang Gawang Tidak Sesuai Standar, Hull City Memotong Tiang Gawang Jelang Laga Melawan Birmingham City

Setelah ditunggu selama 10 menit dan tidak ada solusi, wasit berbicara dengan kedua manajer dan meminta tim untuk kembali ke ruang ganti di tengah ejekan dari para penggemar di stadion.

Pertandingan dilanjutkan, dengan waktu tambahan lebih dari satu menit, setelah listrik kembali hidup dan wasit mengkonfirmasi, baik VAR dan teknologi garis gawang berfungsi dengan benar.***

Editor: Toni Irawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x