Tim Bulutangkis Indonesia Mundur dari Piala Thomas dan Uber Cup 2020

- 13 September 2020, 08:01 WIB
Tim Indonesia resmi mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020
Tim Indonesia resmi mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020 /unsplash.com/

ZONA PRIANGAN - Indonesia menjadi negara terakhir yang menyatakan mundur dari Thomas dan Uber Cup 2020, sekaligus mengikuti jejak Australia, Korea Selatan,Taiwan,dan Thailand

Dengan hanya tersisa satu negara dalam satu grup, beberapa kemungkinan terkait sistem pertandingan pun muncul seperti pindah grup.

Bahkan, bukan tak mungkin, BWF mengadakan pengundian ulang agar jumlah peserta grup Thomas dan Uber Cup 2020 bisa lebih merata.

Baca Juga: Hasil Babak Kualifikasi Moto GP di Sirkuit Misano, Sabtu 12 September 2020 Vinales Unggul Posisi 1

Saat ini, BWF masih tetap dengan rencana semula yakni menggelar Thomas dan Uber Cup 2020 di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober 2020 mendatang.

Melansir dari Badmintonindonesia.org, ada tiga alasan utama yang mendasari PBSI akhirnya mengambil keputusan untuk menarik diri dari Piala Thomas & Uber 2020.

Alasan pertama, dengan situasi pandemi yang belum usai, ada rasa khawatir dari para atlet terhadap kemungkinan mereka akan terpapar Covid-19 bila tetap tampil di turnamen ini.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2020-2021, malam ini 12 September 2020 Liverpool Vs Leeds United

Terlebih, mereka harus melakukan perjalanan melintasi benua dan bakal berinteraksi dengan banyak orang dari berbagai negara.

Sehingga, bukan tidak mungkin mereka rentan terpapar baik dalam perjalanan, di tempat transit, ataupun di tempat pertandingan.

Alasan kedua, para atlet dan ofisial PBSI menyuarakan keraguan mereka untuk ambil bagian di turnamen bergengsi ini karena tidak ada jaminan dari Federasi Bulutangkis Dunia (Badminton World Federation/BWF) dalam proteksi kepada atlet ketika turnamen nanti digelar.

Baca Juga: Tiga Pemain Muda yang Bakal Bersinar, Salah Satunya Bintang Manchester United

Dan alasan ketiga, mengacu pada dua alasan di atas, jajaran pimpinan PBSI yaitu Ketua Umum PP PBSI Wiranto, Wakil Ketua Umum I dan Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta, Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto, serta Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti kemudian memutuskan tim bulutangkis Indonesia mundur dari Piala Thomas & Uber 2020.

Menurut Achmad Budiharto, PBSI dan segenap atlet pelatnas sebenarnya sangat siap tampil di turnamen beregu bulutangkis bergengsi ini.

Para atlet sudah melakoni persiapan panjang baik latihan fisik maupun turun di pertandingan internal pelatnas.

Baca Juga: Giroud Akan Bergabung dengan Juventus

"Kalau ditarik dari awal, semuanya semangat karena melihat kesempatan yang begitu besar. Tapi dalam perjalanan waktu dan mencermati perkembangan Covid-19 yang belum terselesaikan, baik di Indonesia maupun di negara lain, menimbulkan keraguan para atlet," sambung Pak Sekjen PBSI.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: badmintonindonesia.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x