Persib Belum Terima Surat Resmi Penundaan Restart Liga 1 2020

- 29 September 2020, 19:37 WIB
Direktur PT PBB Teddy Tjahjono saat berlatih sofbol bersama pemain Persib Bandung beberapa waktu lalu./ZonaPriangan.com/dok. persib.co.id
Direktur PT PBB Teddy Tjahjono saat berlatih sofbol bersama pemain Persib Bandung beberapa waktu lalu./ZonaPriangan.com/dok. persib.co.id /
 
ZONA PRIANGAN - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono angkat bicara terkait penundaan restart Liga 1 2020. Menurutnya, Persib akan mengikuti apa yang sudah ditetapkan oleh para pemangku kekuasan.
 
Seperti diketahui, Ketua Umum PSSI Muhammad Iriawan sudah mengumumkan pembatalan Restart Liga 1 yang awalnya akan digelar pada 1 Oktober 2020. Namun belum tentu sampai kapan ditunda.
 
Namun, Iriawan berharap kompetisi bisa kembali berjalan pada bulan November. Mengingat jadwal yang sudah mepet dengan pergelaran Piala Dunia U21.
 
 
"Kita tetap mengikuti apa keputusannya," ucap Teddy saat dihubungi wartawan, Selasa 29 September 2020.
 
Teddy tidak menampik jika ditundanya Liga 1 memberikan dampak pada timnya.
 
"Dampaknya pasti ada kerugian, cuma kan kita menghormati keputusan dari kepolisian bahwa pasti ada pertimbangan tersendiri kenapa tidak di izinkan untuk dilaksanakan tanggal 1," katanya.
 
 
Selama menunggu kepastian kapan akan dimulai, Teddy menegaskan Nick Kuippers dkk tidak akan diliburkan. Pemain akan tetap berlatih seperti biasa.
 
"Ya pasti tetap latihan lah, ga mungkin diliburkan. Karena kalau ga latihan kondisinya turun," ungkapnya.
 
 
Namun, meski sudah mengetahui akan ditunda, Teddy menuturkan pihaknya belum menerima surat resmi dari PSSI atau PT LIB sebagai operator kompetisi.
 
"Belum, ada surat resmi. Udah tau dari video prescon ya tadi yah. Tapi kan belum resmi ya baru video. Surat resminya belum ada," pungkasnya.*** 

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x