Euisun Chung, Chairman Hyundai Motor Group, Akan Mengembangkan Teknologi Kemudi Otonom Andal Dunia

- 17 Oktober 2020, 14:23 WIB
 Hyundai Motor Group akan membuka babak baru dalam sejarahnya di bawah kepemimpinan Euisun Chung./Dok.  Hyundai Motor Group
Hyundai Motor Group akan membuka babak baru dalam sejarahnya di bawah kepemimpinan Euisun Chung./Dok. Hyundai Motor Group /

ZONA PRIANGAN - Hyundai Motor Group (Grup) 14 Oktober mengumumkan, bahwa Euisun Chung, Executive Vice Chairman, dilantik menjadi Chairman of the Group. Sedangkan Chairman Mong-Koo Chung dilantik menjadi Honorary Chairman.

Hyundai Motor Company, Kia Motors Corporation dan Hyundai Mobis Co. masing-masing telah mengadakan rapat luar biasa hari itu untuk membahas upacara pelantikan. Semua anggota dewan dengan suara bulat mendukung pelantikan Euisun Chung sebagai Chairman of the Group.

Hyundai Motor Group akan membuka babak baru dalam sejarahnya di bawah kepemimpinan Euisun Chung. Menganut visi 'Bersama untuk Masa Depan yang Lebih Baik,' Grup akan mengembangkan dan memperoleh teknologi serta kemampuan utama untuk mengatasi ketidakpastian pasar, termasuk Covid-19.

Baca Juga: Prediksi Inter Milan vs ACMilan : Tuan Rumah Dalam Perkara

Dalam pidato pengukuhannya, Euisun Chung yang meraih gelar MBA dari University of San Francisco ini, menyampaikan arah masa depan Grup sebagai salah satu perusahaan yang fokus pada 'pelanggan,' 'kemanusiaan,' 'masa depan,' dan 'kontribusi sosial.'

"Semua tujuan dan upaya kami harus berpusat pada pelanggan. Langkah pertama menuju kebahagiaan pelanggan adalah memungkinkan mereka untuk fokus pada kehidupan mereka sendiri melalui kualitas sempurna dari produk dan layanan kami," kata Chairman Chung yang baru dilantik.

Selama bertahun-tahun, Chung telah menekankan pendekatan yang berpusat pada pelanggan dan kepuasan pelanggan, serta menerapkan konsep tersebut secara lebih luas kepada seluruh umat manusia.

Baca Juga: Honda CR-V Resmi Berusia 25 Tahun, Penjualan di Indonesia Telah Mencapai 217.099 unit

"Demi kebebasan bergerak dan kemakmuran umat manusia, kami akan mengembangkan teknologi paling inovatif dan teknologi kemudi otonom yang andal di dunia, menawarkan pengalaman mobilitas yang paling baru," kata Chairman. Chung memelopori transformasi Grup dari produsen mobil menjadi penyedia solusi mobilitas masa depan.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x