Rantang Siswa Sukses Ajak Ratusan Ribu Pelajar di Jabar Bagikan Makanan Bagi yang Membutuhkan

- 26 April 2021, 20:47 WIB
Rantang Siswa Sukses Ajak Ratusan Ribu Pelajar di Jabar Bagikan Makanan Bagi yang Membutuhkan.
Rantang Siswa Sukses Ajak Ratusan Ribu Pelajar di Jabar Bagikan Makanan Bagi yang Membutuhkan. /Tangkapan Layar Instagram.com/@dindadwilestarii/

ZONA PRIANGAN - Beragam cara dilakukan untuk terus menumbuhkan budi pekerti anak didik guna menjadikan karakter mutakin.

Seperti yang dilakukan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi, dengan menginisiasi kegiatan Rantang Siswa yang digelar pada 24 April 2021 lalu.

Dalam kegiatan membagikan makanan yang disampaikan kepada tetangga, kolega, teman, anak yatim lansia dan sebagainya ini diikuti oleh sekitar 514.079 anak didik, baik itu SD, SMP dan SMA/SMK/SLB.

Baca Juga: Para Ilmuwan Mengklaim, Obat Flu Berpotensi 'Membunuh' Virus Corona dalam Beberapa Hari

Mereka pun yang berpartisipasi dalam kegiatan ini turut meramaikan dengan membagikan foto-foto kegiatannya di media sosial Instagram dengan hashtag #rantangsiswa.

Siswa SMAN 2 Lembang berpartisipasi dalam berbagi rantang siswa.
Siswa SMAN 2 Lembang berpartisipasi dalam berbagi rantang siswa. /Tangkapan Layar Instagram.com/@disdikjabar/

“Jadi partisipasinya sungguh luar biasa ini, mudah-mudahan dapat menimbulkan dan menumbuhkan karakter bagi anak didik bangsa sebagai peningkatan budi pekerti dan kita berharap ini adalah bagian dari pola pendidikan yang Pancasila,” kata Dedi, Senin 26 April 2021.

Dedi pun mengucapkan terima kasih kepada siswa-siswi yang sudah ikut berpartisipasi dalam kegiatan Rantang Siswa. Ini memperlihatkan kekompakan siswa Jawa Barat dalam melaksanakan kegiatan yang positif.

Baca Juga: Bukan Kelalaian Awak Kapal, Ternyata Hal ini yang Menyebabkan KRI Nanggala-402 Tenggelam

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x