Lubang Hitam Terdekat ke Bumi Akhirnya Ditemukan, Ini yang Harus Diketahui dari Gaia BH1

- 9 November 2022, 20:43 WIB
Gaia BH1 sepuluh kali lebih besar dari Matahari kita.*
Gaia BH1 sepuluh kali lebih besar dari Matahari kita.* /NOIRLab/

ZONA PRIANGAN – Para astronom secara tak sengaja menemukan lubang hitam (black hole) baru yang paling dekat ke Bumi, dinamai Gaia BH1, seperti dilaporkan CNET.

Untungnya bagi kita, ini merupakan sebuah lubang hitam yang sedang tidur alias tidak aktif dan sekitar 10 kali lebih besar dari matahari kita, berada sekitar 1.600 tahun cahaya jauhnya di konstelasi Ophiuchus.

Lubang hitam ini, menurut para peneliti, tiga kali lebih dekat ke Bumi daripada lubang hitam terdekat sebelumnya yang terlihat di konstelasi (peta bintang) Monoceros.

Baca Juga: Dituduh Sebagai Sarang Setan, Ukraina Akan Menggunakan VAMPIRE untuk Menghadapi Serangan Pasukan Rusia

Faktanya, saking dekatnya sehingga pusat astronomi NOIRLab milik Yayasan Sains Nasional mengatakan secara harfiah berada di halaman belakang kosmis kita.

Pakar astrofisika Kareem El-Badry dalam pernyataan di NOIRLab, menjelaskan, “Ambil Sistem Tata Surya, letakkan sebuah lubang hitam di mana Matahari berada, dan Matahari di mana Bumi berada, dan Anda mendapat sistem ini.”

“Sementara telah banyak mengklaim pendeteksian sistem seperti ini, hampir seluruh penemuan setelah itu disangkalnya.

Baca Juga: Makin Banyak Turis Pria dan Wanita Telanjang di Hutan Sherwood yang Dulu Tempat Persembunyian Robin Hood

Ini pendeteksian pertama yang jelas dari sebuah bintang mirip Matahari dalam sebuah orbit lebar mengelilingi lubang hitam massa bintang di galaksi kita.”

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: CNET


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x