Bantuan Alat Pertanian dari Kementan RI bagi 26 Kelompok Tani di Majalengka

- 16 Desember 2020, 22:23 WIB
 Bantuan alat pertanian ditujukan untuk membantu para petani guna meningkatkan produktivitas. Walaupun dalam situasi pandemi Covid-19, hendaknya masyarakat tak mengurangi semangatnya dalam mengolah pertanian./ZonaPriangan/Rachmat Iskandar
Bantuan alat pertanian ditujukan untuk membantu para petani guna meningkatkan produktivitas. Walaupun dalam situasi pandemi Covid-19, hendaknya masyarakat tak mengurangi semangatnya dalam mengolah pertanian./ZonaPriangan/Rachmat Iskandar /

ZONA PRIANGAN - Pemerintah Kabupaten Majalengka serahkan bantuan alat pertanian kepada 26 kelompok tani yang ada di 26 kecamatan di Kabupaten Majalengka, Rabu 16 Desember 2020. Bantuan alat pertanian berupa traktor ini berasal dari Kementerian Pertanian RI.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Majalengka Iman Firmansyah mengungkapkan, bahwa bantuan diserahkan kepada ketua kelompok tani untuk dimanfaatkan di desa masing-masing.

Disampaikan Iman, Brigade Alat Mesin Pertanian yang diberikan Kementerian Pertanian RI kepada Pemkab Majalengka mencapai 361 unit yang dibagikan untuk 361 Kelompok Tani di 162 desa yang tersebar di 26 kecamatan.

Baca Juga: Petani Sering Lupa Nomor PIN, Pemenuhan Kebutuhan Pupuk di Majalengka Masih Sulit dan Tak Sederhana

Alat-alat pertanian terdiri dari 9 jenis, diantaranya traktor roda empat sebanyak 6 unit, combine harvester sebanyak 12 unit, traktor roda dua sebanyak 56 unit, rice transplanter sebanyak 5 unit, pompa Air sebanyak 87 unit, cultivator sebanyak 34 unit, power thresher sebanyak 69 unit, corn sheller sebanyak 43 unit dan hand sprayer sebanyak 49 unit.

Bupati Majalengka Karna Sobahi mengungkapkan, bantuan alsintan ini sebelumnya diajukan oleh kelompok tani melalui proposal sampai ke Dinas DKP3 kemudian diusulkan ke Kementerian Pertanian RI dan ada juga yang dibantu oleh DPR-RI.

Bantuan ditujukan untuk membantu para petani guna meningkatkan produktivitas pertanian. Walaupun dalam situasi pandemi Covid-19 masyarakat agar tidak mengurangi semangatnya dalam mengolah pertanian.

Baca Juga: Petani Sering Lupa Nomor PIN, Pemenuhan Kebutuhan Pupuk di Majalengka Masih Sulit dan Tak Sederhana

Pemerintah terus berupaya memberikan bantuan kepada masyarakat khususnya para petani agar petani semakin produktif dalam mengolah pertanian, selain itu para petani dituntut agar bisa melakukan diversifikasi penganekaragaman tanaman diberbagai tempat supaya hasil produksi pangan menjadi beranekaragam.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x