Seorang Remaja Tenggelam di Sungai Cisanggarung Cirebon, Tim Rescue Diterjunkan Lakukan Pencarian

- 7 Juni 2021, 18:58 WIB
 Pos SAR Cirebon melakukan pencarian terhadap korban, hingga Senin pukul 17.00 WIB hasilnya masih nihil, sementara pencarian dihentikan dan akan dilanjutkan esok hari.
Pos SAR Cirebon melakukan pencarian terhadap korban, hingga Senin pukul 17.00 WIB hasilnya masih nihil, sementara pencarian dihentikan dan akan dilanjutkan esok hari. /Basarnas Bandung

ZONA PRIANGAN - Senin, 7 Juni 2021 Pukul 14.50 WIB Kantor SAR Bandung menerima informasi dari Polsek Pabedilan Cirebon.

Informasi terkait musibah orang tenggelam di Sungai Cisanggarung Desa Kalibatu Blok Anjun, Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon.

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung, Supriono melalui Humas Kantor SAR Bandung menyebutkan bahwa berdasarkan laporan yang diterima, waktu kejadian pada pukul 11.00 WIB.

Baca Juga: 'Ikatan Cinta' 7 Juni 2021: Tiba Masa Bahagia Al dan Andin, Nino dan Elsa Harus Terima Hukum Karma

Ketika itu, korban bernama Usuf Febrianto Bin Dasmin (13) sedang mandi di pinggir sungai, korban terjatuh dan tenggelam di Sungai Cisanggarung hingga saat ini korban masih dalam pencarian tim SAR Gabungan.

Diketahui korban merupakan warga Desa Kalimukti, Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon.

Selanjutnya pihak Kantor SAR Bandung langsung melakukan koordinasi dengan Polsek Pabedilan dan pada pukul 15.05 WIB memberangkatkan satu tim rescue dari Pos SAR Cirebon untuk melakukan pencarian terhadap korban.

Baca Juga: iPhone 12 Berhasil Dipancing Keluar dari Dasar Kanal dengan Menggunakan Kail Magnet

Adapun alut yang digunakan yaitu 1 Unit Rescue Car Compartment, 1 Set Palsar Air, 1 Set Peralatan Alkom, 1 Set Peralatan Medis dan APD Personal.

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP

Sumber: Basarnas Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x