Rocky Gerung: Selalu Ada Dorongan Oligarki Bertahan Lama, Megawati Menolak Perpanjangan Masa Jabatan Presiden

- 14 Januari 2022, 17:14 WIB
pengamat politik Rocky Gerung mengomentari ide Menteri Investasi Bahlil Lahadalia terkait  perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi selama 3 tahun.
pengamat politik Rocky Gerung mengomentari ide Menteri Investasi Bahlil Lahadalia terkait perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi selama 3 tahun. /Tangkapan layar Youtube.com/ Rocky Gerung Official

ZONA PRIANGAN - Dalam video yang diunggah YouTube Rocky Gerung Official pada Jumat 14 Januari 2022, pengamat politik Rocky Gerung mengomentari ide Menteri Investasi Bahlil Lahadalia terkait
perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi selama 3 tahun.

Rocky Gerung tentu menolak ide tersebut dan diungkapkannya saat  berbincang bersama Hersubeno Arief.

Beberapa tokoh di Indonesia salah satunya Airlangga Hersubeno ikut menolak rencana perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi selama 3 tahun, dan harus sesuai jadwal.

Baca Juga: Refly Harun: Anies Baswedan Usir yang Nyanyi Lagu Giring Ganesha, Kita Bisa Tertawa dengan Satire Politik

Tokoh lainnya yang menolak adalah Ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri.

"Sementara Bu Megawati melalui Hasto sudah menegaskan sebagai putri dari Soekarno itu taat konstitusi artinya tidak ada," ujarnya.

Menurut Rocky Gerung tetap saja selalu ada dorongan pada oligarki bisa untuk bertahan lama. Ide tersebut buruk karena pengusaha bisa saling membatalkan apa yang diungkapkan Bahlil.

Baca Juga: Refly Harun: Bola Panas Hubungan Megawati dan Jokowi Adalah Penunjukan Siapa yang Menjadi Calon Presiden 2024

"Namun ini teori buruk karena dalam pengusaha akan saling membatalkan idenya Bahlil,"tambah Rocky.

Bahkan menurutnya hal ini sebetulnya menunjukan orang yang sedang resah. Jadi kata Rocky Gerung orang langsung akan menganalisa bahwa Bahlil akan di reshuffle sebenarnya.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x