Lewat Program Sebar, Yayasan Anak Shaleh Salurkan Daging Kurban ke 3.343 Penerima Manfaat di Jabar

- 8 Agustus 2020, 09:38 WIB
PARA penerima manfaat dari Program Semangat Berkurban (Sebar).*
PARA penerima manfaat dari Program Semangat Berkurban (Sebar).* /DOK. YAS/

ZONA PRIANGAN - Yayasan Anak Shaleh tahun ini mendapat kepercayaan dari para pekurban dengan menyembelih 105 ekor domba dan 2 ekor sapi.

Sekitar 3.343 penerima manfaat yang tersebar di beberapa desa-desa di Jawa Barat, telah menerima pendistribusian langsung daging dari hewan kurban tersebut.

Ketua Yayasan Anak Shaleh, Hairil Fuad, mengatakan, dari 3.343 penerima manfaat ini diantaranya berasal dari daerah Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Cianjur, dan Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: Inilah Bioskop di Indonesia yang Terdaftar akan Memutar Film BTS 'Break The Silence: The Movie'

"Target sasaran penerima manfaat tahun ini bertambah dari tahun sebelumnya, bukan hanya anak yatim dan dhuafa saja yang menerima bantuan, melainkan para janda lansia serta para mustahik lainnya," kata Hairil di Bandung, Jumat 7 Agustus 2020.

Program Semangat Berkurban (Sebar), jelas Hairil, yang diadakan Yayasan Anak Shaleh ini terlaksana selama 4 hari.

"Terhitung sejak Jumat 31 Juli 2020 yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha 1441 H, hingga hari tasyrik atau hari ketiga pada 3 Agustus 2020," ujarnya.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan Anggaran Rp 26 Triliun untuk Pilkada Serentak 2020

Lebih lanjut Hairil mengatakan, dalam pelaksanaannya, penyembelihan hewan kurban hari pertama dimulai dari pagi hari.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x