Berenang di Sungai Citanduy, Tiga Selamat dan Seorang Meninggal Dunia

- 10 Agustus 2020, 16:33 WIB
EVAKUASI jenazah dari sungai Citanduy mau dibawa ke RSU Banjar, Minggu 9 Agustus 2020.*/DEDE IWAN/KABAR PRIANGAN
EVAKUASI jenazah dari sungai Citanduy mau dibawa ke RSU Banjar, Minggu 9 Agustus 2020.*/DEDE IWAN/KABAR PRIANGAN /

ZONA PRIANGAN - Tiga selamat dan seorang meninggal dunia di Sungai Citanduy, Dusun Randegan RT 08 RW 04, Desa Raharja Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Minggu 10 Agustus 2020.

Anak yang meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Citanduy, adalah Abim (12). Korban ditemukan, Minggu, 10 Agustus 2020 pukul 19.30 WIB malam.

Awalnya, korban berenang bersama tiga temannya. Yaitu, Desi, Nita dan Diki, saat itu sekitar pukul 16.30 WIB.

Baca Juga: Omid Nazari Sangat Menggebu untuk Merumput Bersama Persib

Menyusul peristiwa tenggelamnya itu, BPBD Kota Banjar, TNI, Polri dan relawan karang taruna bersama warga melakukan pencarian.

Saat itu, Kapolres Banjar, AKBP Melda Yanny ikut melakukan pencarian, naik perahu karet bersama Tim SAR, menyisir sungai Citanduy.

"Korban berhasil ditemukan setelah tiga jam melakukan pencarian sampai malam hari," kata Kapolres Banjar, AKBP Melda Yanny, Senin 10 Agustus 2020.

Baca Juga: Legenda Rakyat, Air Terjun Mursala Berasal dari Tangisan Seorang Putri

Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny mengungkapkan, saat itu menurunkan personel Sabhara untuk bergabung dalam Tim SAR bersama personel TNI dari Koramil Banjar, BPBD kota Banjar, serta masyarakat sekitar.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x