695 Bacaleg dari 24 Partai Politik Mendaftar ke KPUD Majalengka

- 17 Mei 2023, 13:00 WIB
Ketua KPUD Majalengka Agus Syuhada.
Ketua KPUD Majalengka Agus Syuhada. /Zonapriangan.com/Rachmat iskandar ZP

ZONA PRIANGAN - Sebanyak 695 orang bakal calon legislatif dari 24 partai politik telah mendaftar ke KPUD Majalengka untuk selanjutnya terdaftar sebagai calon tetap guna memperebutkan 50 kursi di DPRD Majalengka pada pemilu 2024 mendatang.

Menurut keterangan Komisioner KPUD Majalengka Cecep Jamaksari dari jumlah tersebut, sebanyak 36 persen atau 255 orang adalah perempuan serta 63,31 persen atau sebanyak 440 orang adalah laki-laki.

“Ada sejumlah partai politik yang menyertakan keterwakilan perempuannya melebihi quota, bahkan Hanura mencapai lebih dari 70 persen keterwakilan perempuannya, yang cukup tinggi juga adalah PPP, Demokrat dan PSI masing-masing 42 persen keterwakilan perempuan,” ungkap Cecep.

Baca Juga: Kabupaten Majalengka, Indramayu, Cirebon serta Kuningan Sudah Mulai Memasuki Awal Kemarau

Menurut Cecep, kebanyakan partai politik mendatarkan bacalegnya hingga batas maksimal sebanyak 50 orang seperti halnya KPB, Gerindra, PKB, Golkar, Nasdem, PKS, PAN, Demokrat, Perindo dan PPP. Berdasarkan data partai lainnya jumlah yang didaftarkan dibawah 50.

KPU sendiri tidak sampai mengembalikan berkas pendaftaran yang diakibatkan oleh kurangnya prosentase keterwakilan perempuan. Ketika mendaftar melalui online jumlah perempuan telah memenuhi syarat.

“Semua memenuhi syarat sehingga pendaftaran yang dlakukan semua partai politik telah diterima pihak KPUD Majalengka,” ungkapnya.

Sementara itu hampir kebanyakan partai politik mentargetkan peroleha kursi di DPRD sebanyak 10 kursi terkecuali PDIP yang mentargetkan perolehan kurdi sebanyak 20 kursi, dengan asumsi tingginya keterpilihan para calonnya serta kerja keras kader dan kepopuleran nama partai disamping ideologi yang melekat di masyarakat tertentu.

Baca Juga: Polres Majalengka Bentuk Polisi RW, Ini Fungsi dan Tugasnya

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetiyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x