Salut! Untuk Pemulasaraan Jenazah Covid-19, Polres Majalengka Siagakan 69 Personel Tenaga Khusus

- 17 November 2020, 13:43 WIB
Sejumlah anggota yang ditugaskan sebagai tenaga khusus ini, setiap harinya disiagakan untuk bertugas sebagai tenaga pemulasaraan jenazah Covid-19, bisa ditambah dengan tim pengamanan bilamana ada penolakan penguburan dari warga dimana jenazah terdampak Covid-19 hendak dimakamkan. Kapan pun mereka bisa dipanggil untuk menangani jenazah Covid-19./ZonaPriangan.com/Rachmat Iskandar
Sejumlah anggota yang ditugaskan sebagai tenaga khusus ini, setiap harinya disiagakan untuk bertugas sebagai tenaga pemulasaraan jenazah Covid-19, bisa ditambah dengan tim pengamanan bilamana ada penolakan penguburan dari warga dimana jenazah terdampak Covid-19 hendak dimakamkan. Kapan pun mereka bisa dipanggil untuk menangani jenazah Covid-19./ZonaPriangan.com/Rachmat Iskandar /

ZONA PRIANGAN - Polres Majalengka menyiapkan 69 anggota sebagai tenaga khusus untuk mengurus pemulasaraan jenazah Covid-19 bahkan hingga mensalatkannya.

Mereka telah mendapat pelatihan secara khusus dari tenaga ahli di bidangnya dan sudah bisa efektif bekerja serta membantu tenaga Kesehatan di rumah sakit.

Menurut keterangan Kapolres Majalengka Ajun Komisaris Besar Polisi Bismo Teguh Prakoso yang didampingi Kasat Sabhara Ajun Komisaris Erik Riskandar, ada sebanyak 5 orang anggota setiap harinya yang disiagakan untuk bertugas sebagai tenaga pemulasaraan jenazah Covid-19.

Baca Juga: Catat, Ini Jadwal SIM Keliling Kota Bandung, Periode 16 - 22 November 2020 Berikut Syarat & Biayanya

Baca Juga: Sule dan Nathalie Nikah Hari Ini, Iis Dahlia & Vicky Prasetyo Belum Punya Undangan Tapi Punya Pesan

Tak cukup itu saja, karena bisa ditambah dengan tim pengamanan bilamana ada penolakan penguburan dari warga dimana jenazah terdampak Covid-19 hendak dimakamkan.

Selain itu, di Mapolsek juga setiap hari disiagakan dua orang personel untuk pemulasaraan serta pengamanan. Kapan pun mereka bisa dipanggil untuk menangani jenazah Covid-19.

“Di Polsek disiagakan dua orang setiap harinya. Tapi manakala butuh bantuan maka dari Polres segera diperbantukan. Kalau pengamanan tentu maksimal menjaga kemungkinan adanya penolakan warga,” kata Kapolres, Selasa 17 November 2020.

Baca Juga: Quraish Shihab Tolak Dipanggil Habib, Akhlak Saya belum Sesuai Ajaran Agama, Ada Tanggung Jawabnya!

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x