Dokumen Film Alien yang Menjalani Autopsi Ditawarkan di Pelelangan dengan Harga Rp14,2 Miliar

- 29 Mei 2021, 17:22 WIB
Autopsi Alien: Fakta atau Fiksi yang diklaim telah menunjukkan gambar ET yang mati.*
Autopsi Alien: Fakta atau Fiksi yang diklaim telah menunjukkan gambar ET yang mati.* /Channel/

ZONA PRIANGAN - Rekaman film mayat Alien yang sedang menjalani autopsi oleh tim medis kini ditawarkan di pelelangan dengan harga Rp14,2 miliar.

Rekaman berdurasi 17 menit tersebut pertama kali disiarkan di Amerika Serikat pada tanggal 28 Agustus 1995 oleh televisi Fox.

Stasiun televisi itu kemudian menayangan rekaman film itu dengan judul "Autopsi Alien: Fakta atau Fiksi".

Baca Juga: Warga Keturunan Hong Kong Merekam UFO di Langit Bristol, Inggris

Sesuai dengan judulnya, mayat Alien itu sedang diautopsi. Sejumlah tenaga medis mengelilingi tubuh yang salah satu kakinya mengalami luka parah.

Sebenarnya, mayat Alien di film hitam putih itu masih mengundang perdebatan namun pemiliknya Brit Ray Santilli menjamin asli.

Santilli menyebut, film itu asli dari sebuah UFO yang jatuh di Roswell, New Mexico pada tahun 1947 dan kemudian secara diam-diam dibedah oleh pemerintah AS.

Baca Juga: Sebelum di San Diego, UFO Lebih Sering Muncul di Virginia, Ryan Graves: Seperti Melakukan Pengawasan

Santilli mengungkapkan, dirinya memiliki beban yang berat denan menyimpan film dokumen Alien itu.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x