China Berinvestasi dalam Rudal Hipersonik untuk Menenggelamkan Kapal Laut Amerika Serikat

- 9 Oktober 2021, 19:56 WIB
Rudal hipersonik D-26 'Carrier Killer' milik China.*
Rudal hipersonik D-26 'Carrier Killer' milik China.* /Weibo /RocketForce

ZONA PRIANGAN - Jenderal Mark Kelly, Komandan Komando Tempur Udara Angkatan Udara, mengatakan teknologi senjata yang dimiliki AS banyak yang menua.

Melihat kondisi itu, Mark Kelly khawatir AS kerepotan menghadapi China jika terjadi perang.

“Selama 20 tahun yang sama, China mengorganisir, melatih, dan melengkapi militernya dengan fokus dan investasi luar biasa di setiap domain dalam pertarungan kelas atas,” katanya.

Baca Juga: Kapal Selam Kelas Jin Milik China Mampu Lepaskan Rudal Nuklir yang Memusnahkan Kota-kota di AS

"Sangat fokus dan berinvestasi secara tunggal untuk melawan kami. Teknologi militer China makin pesat," ujarnya yang dikutip The Sun.

China berharap untuk menggunakan bentangan luas Samudra Pasifik untuk mengalahkan Amerika.

Negera Komunis itu berinvestasi dalam rudal hipersonik yang dirancang untuk menenggelamkan kapal terbesar Angkatan Laut AS.

Baca Juga: Jika Perang Pecah di Taiwan, China Terapkan Taktik Pertama Menghabisi Dulu Tentara Amerika Serikat

Rudal 'Carrier Killer' terdiri dari roket yang terbang hingga sekitar 25 mil di atas bumi dan kemudian meluncurkan Hypersonic Glide Vehicle (HGV).

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x