Sega Jamblang, Kuliner Khas Cirebon yang Selalu Mengundang Penasaran Para Wisatawan

- 23 Februari 2021, 15:14 WIB
Kuliner sega jamblang Ibu Sumarni di Pintu 1 Pelabuhan Cirebon, pagi hari sudah ramai dikunjungi pembeli.*
Kuliner sega jamblang Ibu Sumarni di Pintu 1 Pelabuhan Cirebon, pagi hari sudah ramai dikunjungi pembeli.* /zonapriangan.com /Parama Ghaly

ZONA PRANGAN - Jangan mengaku sudah berkunjung ke Cirebon kalau belum menjajal kuliner sega jamblang.

Sega jamblang memang sangat populer di Cirebon dan banyak wisatawan yang penasaran untuk mencicipinya saat berkunjung ke Kota Wali tersebut.

Pedagang sega jamblang pun mudah ditemukan, hampir di semua sudut Kota Cirebon, baik yang mangkal maupun keliling.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Dua Desa di Kaki Gunung Ciremai Sempat Mencekam, Tiap Pagi Warga Temukan Ceceran Darah

Selain bisa mampir di pusatnya, yakni Desa Jamblang Kabupaten Cirebon, sega jamblang banyak dijajakan di Kota Cirebon, mulai pagi hingga malam hari.

Paling mudah untuk menjajal sega jamblang bisa mendatangi kawasan Gunungsari Jalan Tentara Pelajar.

Jika malam hari tiba, di kawasan Gunungsari berjejer sejumlah pedagang sega jamblang ala kaki lima depan Grage Mall.

Baca Juga: Ih Serem, Tiap Malam Jumat Kliwon, Sejumlah Perempuan Terlihat Berkumpul di Watu Nganak

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x