Dilraba Dilmurat, Xiao Zhan, Yang Mi, dan Yang Yang Jadi Duta Global WeTV untuk Dorong Pasar Luar Negeri

- 8 Agustus 2021, 22:31 WIB
Dilraba, Xiao Zhan, Yang Mi, dan Yang Yang Jadi Duta Global WeTV untuk Dorong Pasar Luar Negeri.
Dilraba, Xiao Zhan, Yang Mi, dan Yang Yang Jadi Duta Global WeTV untuk Dorong Pasar Luar Negeri. /Tangkapan Layar wetv.vip/id/

ZONA PRIANGAN – Empat duta global yang karismatik dan berbakat diantaranya Dilraba Dilmurat, Xiao Zhan, Yang Mi, dan Yang Yang, telah diumumkan oleh WeTV, platform streaming video internasional milik Tencent Video baru-baru ini.

Para duta global yang baru ini bukanlah nama yang asing bagi industri hiburan. Mereka terkenal karena penampilannya yang luar biasa dalam drama TV, film, dan berbagai program TV terkemuka.

Diantaranya seperti Cinta Abadi Seindah Mimpi atau Eternal Love of Dream (dibintangi Dilraba Dilmurat), The Untamed (dibintangi Xiao Zhan), 3 Kehidupan 3 Dunia: The Peach Blossoms atau Eternal Love (dibintangi Yang Mi), dan Avatar Sang Raja atau The King's Avatar (dibintangi Yang Yang), yang semuanya disiarkan oleh Tencent Video.

Baca Juga: Angga Yunanda dan Cut Beby Tshabina Hadir di WeTV Original Antares, Bisa Nonton Streaming dan Offline Gratis

Berbagai judul drama tersebut sangat ditunggu-tunggu dan popular di dunia ini disiarkan streaming di WeTV.

Sejak kehadiran perdananya di pasar internasional pada Juni 2019 lalu, WeTV sukses diluncurkan di Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, dan berbagai negara lainnya.

WeTV adalah salah satu platform streaming video pertama yang fokus menghadirkan konten dari Tiongkok bagi para pengguna lokal di luar negeri, kemudian terus diperluas untuk menghadirkan lebih banyak konten Asia premium di berbagai genre.

Baca Juga: Penulis Cerita Drama Korea Penthouse Terang-terangan Mengaku Alur Cerita Drama Ini Tidak Realistis

Termasuk drama TV, variety show, animasi, dan dokumenter yang hadir dengan terjemahan subtitle dan dubbing audio lokal. Semuanya telah berkembang pesat dan berhasil menarik banyak pengguna lokal yang menggemari konten Asia.

Halaman:

Editor: Yurri Erfansyah

Sumber: WeTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x