Donasi Untuk Pak Eman, Pedagang Agar-Agar yang Viral di TikTok Tembus di Atas Rp100 Juta

1 Agustus 2021, 06:15 WIB
Donasi untuk Pak Eman, pedagang agar-agar yang viral di TikTok tembus di atas Rp100 juta. /Tangkapan Layar TikTik.com/@elsameliaa/

ZONA PRIANGAN - Usulan netizen untuk membuka donasi untuk Pak Eman pedagang agar-agar yang viral di medsos itu, langsung ditindak lanjuti oleh Thread Starter alias TS, Elsa Amelia dan dalam waktu singkat terkumpul dana hingga lebih dari Rp100 juta.

Dan saat pencairan dana nya pun dilaporkan langsung lewat postingan konten. Saat pengambilan dana ditemani juga oleh teman-temannya dan dari kepolisian Cilawu, Garut.

"Lagi ngantri banget buat nyairin uang. Disni yg boleh masuk cuma 1 orang dan kk ku yg masuk. Kebetulan no rek nya juga a.n kka ku, jadi dia ikut bantu padahal dia lagi hamil," tulis Elsa Amelia di video yang diunggah di akun TikTok pribadinya @elsameliaa pada Jumat, 30 Juli 2021.

Baca Juga: Bapak Penjual Agar-Agar Viral di TikTok, Beli Nasi Padang Rp5000 Mengundang Rasa Iba Netizen

"Alhamdulillah cair guys," tambahnya.

"Disini juga aku minta bantuan polisi dan tm2 kk aku sbg saksi buat bukti dan biar uangnya lebih aman juga," ujarnya.

Dan waktu penyerahan donasi pun tiba waktunya. Tempat penyerahan donasi dilakukan di rumah makan Padang, tempat Pak Eman membeli nasi Padang yang membuatnya viral di media sosial.

Penyerahannya pun disaksikan oleh petugas kepolisian dari Cilawu dan teman-teman dari Elsa Amelia.

Baca Juga: Video Konsumen Terakhir Toserba Giant Viral di TikTok, Bikin Netizen Baper Karena Menyimpan Banyak Kenangan

"dokumentasi penyerahan ke Bapa," tulis Elsa Amelia di narasi video yang diunggahnya di akun TikTok pribadinya.

"Dan juga saat berfoto bersama bapa dan orang orang hebat lainnya yang sudah ikut membantu," tambahnya.

"Disini bapanya baru dateng dan siap siap diwawancara. Bapanya disuruh dulu buat pakai maskernya," ujarnya.

Baca Juga: Dikira Hantu Pocong, Ternyata Ayunan Bayi, Bikin Netizen 'Kepo' dan Berhasil Menyita Perhatian Pengguna TikTok

"Aku ajak bapa nya ngobrol walau hanya sekedar menanyakan kabar sembari menunggu pembukaan dimulai. Di sini sudah dilakukan penyerahan. Alhamdulillah bapanya sangat senang sampe sujud syukur," katanya.

Acara penyerahan donasi pun selesai dan Pak Eman diantar oleh petugas kepolisian Cilawu ke rumahnya untuk memastikan keamanan selama perjalanan menuju rumahnya.

Video penyerahan donasi untuk Pak Eman ini telah ditonton sebanyak 6,1 juta view, 565.000 like dan 24.000 komentar.

Baca Juga: Undang Simpati Netizen, Ternyata Mantan Karyawan Giant Ini Dimanusiakan Lewat Pembayaran Pesangon yang Memadai

"Mba Elsa...semoga warung nasi padangnya (dan apapun usaha yang dipunya)selalu mengalirkan rejeki deras dan baik yaa.terima kasih sudah hebat [Sambil memberi emoticon Hati Berwarna Pink]," tulis salah seorang netizen di kolom komentar.

"Terimksii bnyk orang2baik yg udh ikut serta donasii," tulis pengguna lainnya.

"panjang umur orang2 baikk yallah sampe merinding [Sambil memberi emoticon Wajah Menangis]," komentar pengguna lainnya di kolom komentar.***

Editor: Yurri Erfansyah

Sumber: TikTok.com/@elsameliaa

Tags

Terkini

Terpopuler