Kenali Lebih Jauh All New Toyota Raize dengan Performa Mesin Turbo serta Cara Merawatnya

- 29 Mei 2021, 13:00 WIB
 Riki Rusdiono, Operation Manager Auto2000 Jawa Barat (kiri) didampingi Lim Steven, Koordinator Wilayah Auto2000 Bandung saat  memperkenalkan lebih dekat All New Toyota Raize kepada publik Jawa Barat, di Trans Studio Mal, Bandung, Jumat 28 Mei 2021.
Riki Rusdiono, Operation Manager Auto2000 Jawa Barat (kiri) didampingi Lim Steven, Koordinator Wilayah Auto2000 Bandung saat memperkenalkan lebih dekat All New Toyota Raize kepada publik Jawa Barat, di Trans Studio Mal, Bandung, Jumat 28 Mei 2021. /ZonaPriangan / Didih Hudaya

3. Perhatikan Kondisi Oli Mesin

Komponen turbo mendapatkan pelumasan dari oli yang sama dengan oli yang dipakai untuk melumasi komponen mesin. Mengingat kinerja turbo yang terbilang berat karena sanggup berputar hingga 25.000 – 30.000 rpm, wajib digunakan oli yang sesuai kebutuhan untuk memastikannya tetap bekerja dengan baik dan menjaga daya tahan turbo.

Baca Juga: Ikatan Cinta, Sabtu 29 Mei 2021: Al Menguliti Elsa dan Andin Sendiri yang Akan Menyeret Adiknya ke Depan Hukum

Gunakan oli TMO yang sesuai rekomendasi pabrikan dan rutin menggantinya waktu servis berkala.

4. Ganti Filter Udara Secara Berkala Sesuai Buku Pedoman Service

Turbo mengisap udara dari luar untuk dimampatkan ke dalam ruang bakar mesin. Selalu perhatikan kondisi filter udara untuk memastikannya bekerja optimal menyaring kotoran supaya tidak ikut terbawa.

"Segera ganti kalau filter udara terlalu kotor karena akan menghambat aliran udara dan jangan dibersihkan karena akan membuat elemennya rusak mengingat kuatnya dorongan turbo. Sama dengan oli mesin, pastikan untuk selalu mengganti saringan udara sesuai ketentuan waktu servis berkala di bengkel resmi," kata Roy, Sales Supervisor Auto2000 Suci Bandung, Jumat 28 Mei 2021.

Baca Juga: Toyota Hadirkan Teknologi Elektrifikasi di Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS-Hybrid 2021)

Ditegaskan oleh Riki Rusdiono Operation Manager Auto2000, Jawa Barat, jika tertarik memiliki All New Raize Turbo, segera lakukan booking booking di Auto2000 terdekat.

"Pembelian supaya bisa memanfaatkan diskon PPnBM. Untuk perawatan, pastikan seluruh komponen yang terkait dengan turbo selalu dirawat dengan menjalankan servis berkala di bengkel resmi Auto2000 atau memanggil layanan THS – Auto2000 Home Service melalui Auto2000 Digiroom,” jelas Riki Rusdiono.***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x