Agafya, Nenek Tangguh Hidup Sendirian di Hutan Siberia Bersuhu Minus 50C dengan Ancaman Serigala dan Beruang

- 8 Desember 2021, 18:11 WIB
Agafya menerima bantuan rumah kayu yang dilengkapi panel surya.*
Agafya menerima bantuan rumah kayu yang dilengkapi panel surya.* /Mirror/

Rumah baru itu dilengkapi dengan panel surya, yang menjadikan sang nenek bisa untuk pertama kalinya menikmati listrik.

Hermit Agafya Lykova pun diberi bekal telefon satelit, yang bisa digunakan jika dia membutuhkan bantuan.

Baca Juga: Desa Curon Muncul Lagi setelah 71 Tahun Menghilang, Warga Berburu Foto untuk Instagram

Dikutip dari Mirror, Agafya adalah satu-satunya yang selamat dari sebuah keluarga yang pada tahun 1936 melarikan diri ke hutan belantara.

Dia melarikan diri untuk menghindari penganiayaan agama dan regu kematian di bawah Stalin.

Keluarga Lykova dari warga Orthodox Old Believers yang taat tetap di alam liar yang keras selama empat dekade.

Baca Juga: Di Kota Cap D'Adge, Pergi ke Bank atau Supermarket Boleh Telanjang, di Jalanan Banyak yang Bugil

Mereka hidup - seperti yang dia lakukan - dipandu oleh sebuah Alkitab tua di Pegunungan Sayan Barat.

Viktor Nepomnyashchiy, direktur Cagar Alam Khakassky, melakukan kunjungan helikopter ke pertapa itu untuk memeriksa kesehatannya saat musim dingin terdalam datang.

“Kami mengirimkan parsel, surat, hadiah, dan panel surya yang dipasang oleh relawan,” katanya.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x