Sarapan Pagi Bikin Turun Berat Badan, Cek Faktanya!

- 1 September 2020, 10:27 WIB
SARAPAN pagi bikin turun berat badan.*/SAHABAT NESTLE
SARAPAN pagi bikin turun berat badan.*/SAHABAT NESTLE /

Mitos: Sarapan pagi merupakan asupan nutrisi utama untuk aktivitas seharian sehingga tidak perlu makan siang dan malam.

Fakta: Memang benar bahwa sarapan pagi adalah sumber nutrisi utama untuk aktivitas tubuh seharian.

Baca Juga: Luar Biasa, Seekor Domba Terjual dengan Harga Rp 7 Miliar Lebih

Akan tetapi, bukan berarti sarapan pagi dapat menggantikan peran makan siang dan malam.

Sebaik apapun nutrisi yang Anda konsumsi saat sarapan, tetap saja saat siang dan malam tubuh perlu memperoleh asupan nutrisi baru walaupun tidak sebanyak yang dibutuhkan saat sarapan.

Tubuh memerlukan waktu sekitar 8 jam untuk mencerna makanan, oleh karenanya setelah 8 jam tersebut tubuh tetap akan membutuhkan asupan nutrisi kembali.

Baca Juga: Setelah Novel Baswedan, Kini Empat Anaknya Positif Terpapar Covid-19

Mitos: Sarapan pagi akan meningkatkan pembakaran kalori dalam tubuh.

Fakta: Sebenarnya bukan berarti dengan sarapan pagi akan secara otomatis membantu pembakaran kalori. Seseorang yang sarapan pada pagi hari akan lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas hariannya sehingga pembakaran kalori akan ikut meningkat.

Sedangkan orang-orang yang melewatkan sarapan, biasanya akan malas beraktivitas atau kurang bersemangat sehingga pembakaran kalorinya tidak akan terlalu banyak.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x