Oktober, Pasukan Vladimir Putin Terusir dari Ukraina Berkat Senjata NATO Terus Mengalir ke Pejuang Kiev

- 3 Juli 2022, 11:42 WIB
Ukraina bisa menghentikan momentum Rusia jika mereka bisa mendapatkan lebih banyak senjata dari NATO.*
Ukraina bisa menghentikan momentum Rusia jika mereka bisa mendapatkan lebih banyak senjata dari NATO.* /UKRAINE ARMED FORCES/

ZONA PRIANGAN - Kekuatan Rusia sudah compang-camping dan membuat militer Ukraina percaya mampu mengusir pasukan Vladimir Putin pada Bulan Oktober.

Sejak Rusia melakukan invasi pada akhir Februari, Ukraina melawan dengan kekuatan senjata sendiri dan bertahan hingga memasuki bulan ke-5.

Sekarang negara-negara NATO mulai memasok senjata dan itu mengubah perang secara signifikan pada kekuatan pejuang Kiev.

Baca Juga: Dapat Uang Banyak, Pemain Top Hoki Rusia Mengalami Penculikan, Ada Dugaan Dikirim untuk Ikut Perang di Ukraina

Di sisi lain, Moskow makin banyak kehilangan senjata, mulai dari tank baja, helikopter, jet tempur hingga kapal perang.

Untuk mendatangkan/memproduksi senjata baru, Rusia jelas membutuhkan waktu lama, sementara Ukraina terus mendapatkan senjata baru dari beberapa negara NATO.

Seorang anggota parlemen Ukraina yakin tentara Ukraina akan membalikkan keadaan melawan pasukan Kremlin saat pengiriman senjata mengalir dari Barat.

Baca Juga: Presiden Alexander Lukashenko Marah, Rudal Ukraina Memasuki Wilayah Belarus, Siapkan Tindakkan Balasan

Berbicara kepada GB News, anggota parlemen Ukraina Andrii Osadchuk mengatakan: "Jadi, saya pikir tiga bulan ke depan mungkin akan menjadi yang paling kritis karena Rusia jauh lebih lemah dari yang Anda kira."

Halaman:

Editor: Parama Ghaly

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x