Jabar Juara Kembali Berkumandang di Sejumlah Wilayah, Ibu-ibu Senang Ubur-ubur dan Bang Jago

- 28 November 2020, 07:42 WIB
JABAR Juara merupakan salah satu senam yang dijalani ibu-ibu komuitas senam di sejumlah wilayah.*
JABAR Juara merupakan salah satu senam yang dijalani ibu-ibu komuitas senam di sejumlah wilayah.* /PARAMA GHALY/zonapriangan.com

Namun dirinya tidak langsung menyanggupi, akan tetapi melihat dulu bagaimana status wilayah yang mengajukan permintaan senam.

"Kalau masuk zona hijau, permintaan oke saja. Namun kalau statusnya belum aman, pasti ditolak," ujar Tien.

Menurut Tien Kartini, permintaan senam hampir setiap hari sepanjang minggu. Bahkan dalam sehari bisa ada dua tempat, dilaksanakan pagi dan sore.

Baca Juga: Ada Tujuh Perkara yang Bisa Menerangi Kegelapan Alam Kubur, Umat Muslim Perlu Tahu

Namun jadwal semakin pada jika memasuki week end. Sekarang jika hari Sabtu dan Minggu banyak ibu-ibu yang kembali melakukan senam.

Untuk itu, Tien mensiasati sejumlah komunitas senam dijadikan satu saat beraktivitas dengan pertimbangan lokasinya tidak berjauhan.

"Ini juga kesepakatan dari komunitas senam itu. Mau tidak jika dua komunitas senam kegiatannya disatukan. Tapi kebanyakannya mau dan terlihat lebih ramai," tuturnya.

Baca Juga: Memelihara Kucing, Dimudahkan Rezeki dan Dapat Pengampunan Dosa dari Allah SWT

Biasanya Tien Kartini tiap minggu pagi menjadi instruktur senam massal di halaman Lotte Mart.

Lokasi senam itu sudah dikenal bagi masyarakat Bandung Timur, cuma sampai sekarang aktivitas di sana belum diperbolehkan.

Halaman:

Editor: Parama Ghaly


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x