Sah! Daniel Mutaqien Syafiuddin, Ketua Umum IMI Jawa Barat 2021-2025

- 23 Desember 2021, 20:10 WIB
  Daniel Mutaqien Syafiuddin (kiri) menerima Pataka IMI Jabar dari Pimpinan Sidang Musprov IMI Jabar sekaligus disahkan sebagai Ketua Umum IMI Jawa Barat Periode 2021-2025.
Daniel Mutaqien Syafiuddin (kiri) menerima Pataka IMI Jabar dari Pimpinan Sidang Musprov IMI Jabar sekaligus disahkan sebagai Ketua Umum IMI Jawa Barat Periode 2021-2025. /ZonaPriangan/Didih Hudaya

Baca Juga: Di Ajang ISSOM, Alvin Bahar Sukses Memenangkan Balap ITCR Max 2021 Putaran Kedua

Daniel menyatakan rasa terima kasih atas kepercayaan dan dukungan insan dan klub otomotif di Jawa Barat.

"Saya akan berupaya meneruskan hal-hal positif dari para ketua sebelumnya serta merangkul semua unsur demi solidnya IMI Jabar untuk bisa mencapai performa yang lebih baik. Mengembalikan kejayaan IMI Jabar sebagai barometer otomotif nasional," katanya.

Dalam sambutan pertamanya, Daniel memohon dukungan bahwa fakta Jawa Barat sebagai gudang atlet otomotif berprestasi akan terus dijaga dan dimaksimalkan.

Baca Juga: KTM Memperkenalkan Motor Adventure dan Sport Naked Bike Baru dengan Melibatkan Komunitas The Dukes Bandung

"Menjaga potensi tersebut dengan meningkatkan upaya pembinaan atlet-atlet Jawa Barat dengan menggelar event-event berkualitas. Kita semua berharap pandemi bisa cepat berlalu dan kita berlari untuk take off lebih tinggi lagi," ujar Daniel Mutaqien Syafiuddin.

Ketua PP IMI Bambang Soesatyo juga secara virtual hadir mengucapkan selamat untuk Ketua IMI Jawa Barat yang baru, Daniel Mutaqien Syafiuddin.

"Kami dari PP IMI berharap Ketua baru lebih merangkul dan membenahi Korwil dan kepengurusan di daerah dengan kinerja optimalnya. Bisa memanfaatkan lahan dan venue di Jawa Barat yang jadi tantangan untuk tetap maju," jelasnya.***

Halaman:

Editor: Didih Hudaya ZP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x