Rizal Ramli Sarankan Lockdown dan Gedung DPR-DPRD Seluruh Indonesia Digunakan untuk Perawatan Pasien Covid-19

- 9 Juli 2021, 15:34 WIB
Pakar Ekonomi Rizal Ramli.
Pakar Ekonomi Rizal Ramli. /Instagram/@rizalramli.official

ZONA PRIANGAN - Angka penyebaran Covid-19 di Indonesia masih sangat tinggi hingga saat ini.

Tidak ada solusi lain kecuali lockdown untuk menghentikan penyebaran Covid-19 yang kembali meledak di beberapa kota.

Cara-cara lama seperti penegakan protokol kesehatan dan pembatasan kegiatan masyarakat sudah tidak lagi efektif untuk dilakukan.

Baca Juga: Inilah 5 Kapal Sitaan Kasus Korupsi Asabri yang Laku Terjual, Mulai dari Harga Rp1-8 Milliar

Sebab, selama ini terbukti pengawasannya sangat sulit dilakukan.

Dalam cuitannya Rizal Ramli di akun twitter pribadinya @Rizal Ramli, Jumat 8 Juli 2021, menyampaikan 4 usulan untuk menghadapi lonjakan kasus Covid-19.

Menurutnya pemerintah harus melakukan langkah-langkah salah satunya adalah lockdown.

Baca Juga: Prediksi 'Penjelajah Waktu' tentang Kekalahan Inggris dari Italia di Final Euro 2020 Membuat Gentar Penggemar

Rizal mengatakan pertama yang mesti dilakukan pemerintah adalah lockdown 1-2 bulan.

Konsekuensi dari lockdown, maka pemerintah mesti menjamin kebutuhan dasar masyarakat selama lockdown dan berbulan berikutnya.

“SARAN RIZAL RAMLI HADAPI LONJAKAN COVID-19. 1. Lockdown 1-2 bulan 2. Jamin makanan dan obat-obatan untuk Rakyat selama 2-4 bulan 3. Tingkatkan vaksinasi hingga 3 kali lipat 4. Gunakan gedung DPR/DPRD seluruh Indonesia untuk perawatan pasien covid-19,” tulis Rizal Ramli dalam cuitannya dikutip Jumat 9 Juli 2021.

Baca Juga: Gara-gara 'Rani', Ribuan Warga India Nekat Langgar Lockdown Nasional

Soal lockdown, Rizal mengatakan itu adalah langkah yang paling mungkin untuk bisa menekan.

“Ingat kita korbannya tertinggi Se-Asia, harus lockdown. Ini nggak berani (lockdown), ganti-ganti istilah, buntutnya nanti biaya dan kematian, ya gak apa 2 bulan lockdown saja, rakyat kasih makan obat.

Setelah dua bulan bisa sembuh dengan cepat, itu yang dilakukan negara lain yang berhasil tangani Covid-19,” jelasnya saat diwawancara oleh tvOne.***

Editor: Yudhi Prasetiyo

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x